Cegah Kemacetan, Polres Karawang Tutup 78 U Turn Arah Cirebon

Langkah penutupan di titik putaran balik arah dilakukan untuk mencegah terjadinya kemacetan panjang.

oleh Maria Flora diperbarui 06 Jun 2018, 18:35 WIB
Diterbitkan 06 Jun 2018, 18:35 WIB

Liputan6.com, Karawang - Polres Karawang menutup 78 titik putaran balik (U-Turn) di sepanjang jalur mudik arteri dari Tanjung Pura hingga perbatasan Subang arah Cirebon, siang tadi.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Rabu (6/6/2018), penutupan ini sebagai upaya untuk mencegah terjadinya kemacetan panjang. Karena di titik-titik itulah salah satu lokasi rawan macet terjadi akibat penumpukan kendaraan.

Polisi juga sudah menggantikan 24 titik penerangan jalan umum dengan menggantikan lampu yang memiliki jangkauan penerangan hingga 30 meter.

Hal ini untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas terutama di malam hari.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya