Liputan6.com, Jakarta - Akibat dua gempa bumi yang menguncang Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), Minggu (19/8/2018), batu-batuan kaki Gunung Rinjani berjatuhan. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyatakan tak ada korban jiwa atas insiden itu.
"Batu-batu berjatuhan menuruni lereng perbukitan dan Gunung Rinjani akibat guncangan gempa 6,5 SR di Kecamatan Sembalun Kabupaten Lombok Timur," tulis Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho di akun twitter @Sutopo_PN.
Meski tak ada korban jiwa, Sutopo mengungkap terjadi kerusakan pada sejumlah rumah warga. "Tidak ada korban jiwa. Beberapa rumah rusak," imbuh Sutopo.Â
Advertisement
Dua gempa bumi yang menggoyang Lombok pada Minggu 19 Agustus siang terjadi hanya berselang empat menit. Informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa pertama terjadi pada pukul 11.06 WIB dengan magnitudo 5,4 dan kedalaman 10 km.
Gempa pertama ini berada pada 8,29 Lintang Selatan, 116,62 Bujur Timur, tepatnya pada 25 km Timur Laut Lombok Timur, NTB.
Â
* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.
Â
Gempa Kedua
Sementara, gempa kedua terjadi pukul 11.10 WIB dengan magnitudo 6,5. Kedalaman gempa tercatat 10 Km.
Pusat gempa kedua ini berada pada 8,24 Lintang Selatan, 116,66 Bujur Timur. Tepatnya pada 32Â km Timur Laut Lombok Timur, NTB.
BMKG tidak menyatakan kedua gempa Lombok tersebut berpotensi terjadinya tsunami.
Â
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Advertisement