Jokowi Mengaku Mules Melihat Penampilan Elek Yo Band di Televisi

Dia mengatakan, jika tidak dibantu oleh backing vocal, penampilan Elek Yo Band tidak sebagus kali ini.

oleh Liputan6.com diperbarui 22 Sep 2018, 15:15 WIB
Diterbitkan 22 Sep 2018, 15:15 WIB
Bersama Elek Yo Band, Menko PMK  Meriahkan Konser Amal untuk NTB
Elek Yo Band meriahkan konser amal untuk korban gempa bumi Nusa Tenggara Barat (NTB) di studio lima Indosiar.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Acara reuni bersama Alumni Universitas Gadjah Mada (UGM) juga menampilkan Elek Yo Band yang digawangi Mensesneg Pratikno, Mendikbud Muhadjir Effendy, dan Menhub Budi Karya Sumadi. Mereka kompak membawakan lagu dari Jamrud berjudul Pelangi di Matamu.

Dalam penampilan itu, Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengaku kagum dan menilai lebih baik dari penampilan sebelumnya. Sebab, Jokowi mengaku selalu mules ketika melihat Elek Yo Band tampil di televisi.

"Waktu saya lihat Elek Yo Band tampil di televisi memang jelek banget. Saya sampai mules-mules. Tapi kalau pas live enggak begitu kelihatan. Ini agak bagus karena ada backing vocal-nya," kata Jokowi di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (22/9/2018).

Dia mengatakan, jika tidak dibantu oleh backing vocal, penampilan Elek Yo Band tidak sebagus kali ini. Karena grup band ini diisi oleh beberapa menteri di jajaran Kabinet Kerja. Apalagi para menteri tersebut tidak pernah latihan karena sibuk kerja mengurus negara.

"Saya tadi sampaikan, mbok latihannya yang rutin. Wong enggak pernah latihan, isinya kerja terus," kata Jokowi disambut tepuk tangan hadirin.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Kompak Berbaju Putih

Selain Jokowi, hadir pula sejumlah pejabat yang merupakan alumni UGM, seperti Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Ketua Mahkamah Konstitusi Anwar Usman, Mensesneg Pratikno, Mendikbud Muhadjir Effendy, Koordinator Staf Khusus Presiden Teten Masduki, dan Menhub Budi Karya Sumadi.

Tak hanya para pejabat, hadir pula pengacara Otto Hasibuan. Para alumni kompak mengenakan baju putih.

 

Reporter: Ronald

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya