Liputan6.com, Jakarta - Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto menyampaikan, sejumlah provinsi tanpa kasus positif virus Corona pada Jumat (5/6/2020).
Terdapat enam provinsi dengan 0 penambahan kasus baru Covid-19. "Ada 6 provinsi yang tidak ada kasus baru," ujar Yurianto dalam jumpa pers di Graha BNPB, Jumat.
Keenam provinsi itu adalah Aceh, Bengkulu, Riau, Sulawesi Barat, NTT, dan Gorontalo.
Advertisement
Yurianto menyebut, hasil tersebut adalah hal yang cukup menggembirakan dan mencerminkan kepatuhan masyarakat akan protokol kesehatan.
"Ini suatu yang menggembirakan, karena ini menggambarkan kondisi masyarakat sudah mulai bisa menerapkan kriteria aman Covid-19, dengan menerapkan protokol kesehatan dengan baik," tandas Yurianto.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Data 5 Juni 2020
Juru Bicara Pemerintah Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto mengatakan, pada hari ini, Jumat (5/6/2020), ada penambahan 703 orang yang dinyatakan terkonfirmasi positif Corona Covid-19.
"Kasus baru yang konfirmasi Covid-19 positif sebanyak 703 orang, sehingga totalnya menjadi 29.521," ujar Yurianto melalui konferensi pers daring di Graha BNPB Jakarta, Jumat.
Sedangkan jumlah pasien meninggal dunia karena Covid-19 pada hari ini bertambah 49 orang. Sehingga, totalnya mencapai 1.770 orang.
Kemudian, pasien sembuh dari Corona Covid-19 pada hari ini bertambah 551 orang. Dengan begitu totalnya 9.443 orang.
Data update pasien Corona Covid-19 ini tercatat sejak Kamis, 4 Juni 2020 pukul 12.00 WIB hingga hari ini pukul 12.00 WIB.Â
Advertisement