Arus Balik Libur Panjang, Tercatat 160 Ribu Kendaraan Masuk Jakarta

Total volume arus balik libur panjang yang menuju Jakarta naik 36,8 persen jika dibandingkan lalu lintas new normal.

oleh Nanda Perdana Putra diperbarui 01 Nov 2020, 11:48 WIB
Diterbitkan 01 Nov 2020, 11:48 WIB
Pemudik Mulai Padati Tol Trans Jawa
Ilustrasi arus balik libur panjang. (merdeka.com/Iqbal S Nugroho)

Liputan6.com, Jakarta - Jasa Marga mencatat ada sebanyak 160.204 kendaraan memasuki Jakarta pada hari pertama arus balik libur panjang cuti bersama dan Maulid Nabi, Sabtu 31 Oktober 2020. Angka tersebut merupakan akumulatif arus lalu lintas dari beberapa Gerbang Tol (GT), yakni GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama, GT Cikupa, dan GT Ciawi.

Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga, Dwimawan Heru menyampaikan, total volume lalu lintas yang menuju Jakarta ini naik 36,8 persen jika dibandingkan lalu lintas new normal.

"Untuk distribusi lalu lintas menuju Jakarta dari ketiga arah yaitu mayoritas sebanyak 53,2 persen dari arah timur, 25,4 persen dari arah barat, dan 21,4 persen dari arah selatan," tutur Heru dalam keterangannya, Minggu (1/11/2020).

Heru merinci dari arah timur yakni GT Cikampek Utama 2 tercatat kendaraan yang masuk ke Jakarta sebanyak 43.393 kendaraan atau naik sebesar 57,3 persen dari lalu lintas new normal. Sementara GT Kalihurip Utama 2 dengan jumlah 41.794 kendaraan menuju Jakarta atau naik sebesar 56,9 persen dari lalu lintas new normal.

"Total kendaraan (arus balik libur panjang) menuju Jakarta dari arah timur adalah sebanyak 85.187 kendaraan, naik sebesar 57,1 persen dari lalu lintas new normal," jelas dia.

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Naik 13 Persen di Tol Tangerang - Merak

Kemudian dari arah barat, lalu lintas menuju Jakarta melalui GT Cikupa Jalan Tol Tangerang-Merak sebesar 40.654 kendaraan atau naik sebesar 13,7 persen dari lalu lintas new normal.

"Sementara itu, jumlah kendaraan yang menuju Jakarta dari arah Selatan atau lokal melalui GT Ciawi 2 Jalan Tol Jagorawi sebanyak 34.363 kendaraan, naik sebesar 26,9 persen dari lalu lintas new normal," Heru menandaskan.

 

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya