Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Pimpinan Pusat atau PP Muhammadiyah periode 2010-2015 Din Syamsuddin resmi menikahi Rashda Diana hari ini, Minggu (3/1/2021).
Din Syamsuddin menikahi cucu pendiri Pondok Pesantren (Ponpes) Gontor pagi tadi pukul 09.00 WIB. Kabar tersebut juga sudah dibenarkan Kepala Desa (Kades) Gontor, Kecamatan Mlarak, Kabupaten Ponorogo.
"Benar," ujar Kepala Desa (Kades) Gontor, Kecamatan Mlarak, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, Agung Prihandoko kepada Liputan6.com melalui telepon seluler, Minggu (3/1/2021).
Advertisement
Menurut Agung, dirinya hanya sebatas mengurus pemberkasannya yang diajukan oleh mempelai putri yakni Rashda Diana. Sementara prosesi akad nikah hanya dihadiri pihak keluarga saja.
Sebelumnya, kabar bahagia ini disampaikan aktivis Angkatan Muda Muhammadiyah Ma’mun Murod melalui akun twitternya @mamunmurod_.
Ia menuturkan, acara pernikahan juga akan berlangsung sederhana karena pandemi Covid-19 yang masih terjadi.
"Tidak banyak orang. Dari Jakarta 15 orang," kata Ma'mun Murod saat dihubungi Liputan6.com.
Berikut 6 hal terkait kabar bahagia pernikahan Din Syamsuddin dengan cucu pendiri Ponpes Gontor, dihimpun Liputan6.com:
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
1. Menikah di Gontor
Kabar bahagia menyelimuti Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah periode 2010-2015 Din Syamsuddin.
Din Syamdudin dikabarkan menikah dengan Dr Rashda Diana, Lc, MA, yang merupakan cucu pendiri Pesantren Gontor pada Minggu, 3 Januari 2021. Akad nikah dilakukan di Gontor pada Sabtu pagi, 2 Januari 2021.
Aktivis Angkatan Muda Muhammadiyah, Ma’mun Murod menyampaikan kabar bahagia tersebut melalui akun twitternya @mamunmurod_.
Akan tetapi, ia meluruskan informasi kalau pernikahan Din Syamsuddin dilangsungkan pada Minggu pagi 3 Januari 2021. Sebelumnya Ma'mun menulis soal pernikahan Din Syamsuddin dilakukan pada Sabtu, 2 Januari 2021.
"Salah info kemarin. Saya mengira kemarin Minggu. Menikah pagi ini (Minggu, 3 Januari 2021-red). Di Gontor jam 09.00 pagi," ujar Ma’mun saat dihubungi Liputan6.com.
Ia menuturkan, acara pernikahan juga akan berlangsung sederhana karena pandemi COVID-19 yang masih terjadi.
"Tidak banyak orang. Dari Jakarta 15 orang," kata dia.
Advertisement
2. Keluarga Aktivis
Ma'mun mengucapkan selamat atas pernikahan Din Syamsuddin dengan Dr Rashda.
"Selamat. Tentu harapan Pak Din Samara (Sakinah, mawadah, dan warrahmah). Ibu Rashda jadi teman hidup dan berjuang bersama pak Din," kata dia.
Ma’mun mengatakan, pasangan tersebut berasal dari keluarga aktivis sehingga diharapkan dapat saling mendukung dan berjuang bersama. Dr Rashda Diana dikabarkan cucu pendiri Pondok Modern Gontor, Imam Zarkasyi.
"Iya (cucu pendiri pesantren Gontor Imam Zarkasyi," ujar Ma'mun.
Setelah menggelar acara pernikahan, Din Syamsuddin akan bersilaturahmi ke Yogyakarta.
"Siang nanti akan silaturahmi ke Yogyakarta," jelas Ma'mun.
3. Diurus Kades Gontor
Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah periode 2010-2015 Din Syamsuddin secara sah dan resmi menikahi cucu pendiri Pondok Pesantren (Ponpes) Gontor, Rashda Diana, sekitar pukul 09.00 WIB, Minggu (3/1/2021).
"Benar," ujar Kepala Desa (Kades) Gontor, Kecamatan Mlarak, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, Agung Prihandoko kepada Liputan6.com melalui telepon seluler.
Agung mengatakan, dirinya hanya sebatas untuk pemberkasannya. Sementara itu, mempelai putri (Rashda Diana) yang mengajukan permohonan surat pengajuan perkawinan dengan Din Syamsuddin.
"Secara keberkasan sudah lengkap dan sudah kita limpahkan ke KUA dan lebih lanjut sudah diproses oleh KUA Kecamatan Mlarak," ucap dia.
Agung juga mengaku kalau untuk proses akad nikah, dia tidak bisa mengikuti karena terbatas untuk keluarga kedua mempelai.
Dikonfirmasi berapa lama pengajuan perkawinan Rashda Diana dengan Din Syamsuddin, Agung menyampaikan sekitar pekan lalu pada Senin atau Selasa. "Kurang lebih satu minggu sebelum hari-H," terang dia.
Advertisement
4. Resmi Menikah Minggu Pagi
Agung mengungkapkan tidak ada kendala dalam waktu pengajuan perkawinan Din Syamsuddin.
"Kemarin juga sudah selesai dengan ketentuan yang berlaku dan sudah diklarifikasi sama Kepala KAU Kecamatan Mlarak dan sudah dilaksanakan," terang dia.
Agung menegaskan, akad nikah digelar sesuai jadwal Minggu pagi, 3 Januari 2021 pukul 09.00 WIB, Din Syamsuddin sah menikahi Rashda Diana.
"Akad nikah hari ini, tadi pagi sekitar Pukul 09.00 WIB. Insya Allah sudah Sah kalau memang sudah berjalan. Soalnya informasinya memang tanggal 3 Januari 2021, sekitar pukul 09.00 WIB. Dan kalau memang sudah sesuai dengan jadwal yang direncanakan maka sudah sah," jelas Agung.
5. Perjalanan Cinta Din Syamsuddin
Ketua PP Muhammadiyah Anwar Abbas merasa bahagia dengan pernikahan Din Syamsuddin. Dia mengenal dekat pria yang dianggap adiknya tersebut.
"Dia adalah adikku yang sudah lama aku kenal, sehingga aku tahu betul sifat dan budinya," kata Anwar kepada Liputan6.com.
Dia pun menceritakan perjalanan cinta Din Syamsuddin sebelum akhirnya menikah dengan Rashda Diana. Din Syamsuddin juga diketahui pernah menikah sebanyak dua kali.
"Isterinya (pertama) Vira Beranata adalah mungkin satu-satunya orang di dunia ini, di samping ibu kandungnya tentunya, yang betul mengerti dan paham akan dirinya yang mau menerima semua kelebihan dan kekurangannya," ungkap Anwar.
Namun diketahui, Vira lebih dulu dipanggil Tuhan. Din Syamsuddin pun akhirnya kembali berpaangan dengan seorang bernama Novalinda.
Anwar melihat adiknya senang dan bahagia bersama Novalinda. Tapi sayang, setelah beberapa tahun berkeluarga, badai pun datang menerpa.
"Aku tahu bagaimana dia sebagai nakhoda telah berjuang keras untuk menyelamatkan kapalnya. Mereka berpisah karena Allah dan bercerai juga karena-Nya. Mereka bicarakan secara baik walau harus berurai airmata," ungkap Anwar.
Usai perceraian tersebut, muncul sosok Rashda. Menurut Anwar sebagai pasangan yang tak lagi menikah di usia muda, keduanya sudah sama untuk tidak mengejar dunia, tapi bagaimana mengisi hidup ini dengan sebaik-baiknya agar bisa berarti dan bermakna.
"Pernikahan keduanya tidak hanya untuk mereka saja tapi juga untuk umat dan bangsa yang dimotivasi oleh keinginan untuk berbakti Kepada Allah swt dalam rangka mendapatkan dan merengkuh ridho dari-Nya," kata dia.
Advertisement
6. Didoakan Sahabat
Doa dan selamat pun mengalir untuk pernikahan Din Syamsuddin. Anwar Abbas, sebagai senior dan sahabat Din Syamsuddin, mendoakan yang terbaik untuk pernikahan Din dengan Rashda Diana.
"Sekarang sebagai orang yang dekat dengannya mari kita sama berdoa, memohon kepada Allah SWT, supaya beliau akan bisa lebih bahagia," kata Anwar.
Anwar mengatakan, pernikahan sahabatnya itu tidak lagi terjadi di masa muda. Rashda adalah wanita yang dinikahi Din untuk ketiga kalinya, setelah istri pertama meninggal dan perceraian dengan istri kedua.
"Usia yang sudah menapak semakin tua. Saya yakin dan percaya Allah SWT sangat cinta dan sayang kepadanya. Insyaallah akan membentangkan pintu berkah dan ridho," doa Anwar.
Anwar berharap, dengan pernikahan yang dibangun kali ini, Din Syamsuddin dan istrinya dapat menjadi keluarga yang bahagia. Sehingga dia pun bisa merasa bahagia dan gembira.
"Ada sang istri yang akan mengurus serta mendampinginya. Semoga engkau bahagia wahai adikku dan kami berharap semoga Allah SWT selalu melindungi dan meridhoimu. Amin," tandas Anwar.