Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menerima kedatangan tim Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020 di Istana Bogor pukul 09.00 WIB.
Jokowi mengaku bangga atas medali emas yang dapat dibawa pulang atlet Indonesia. Diketahui, Indonesia meraih satu medali emas pada cabang bulu tangkis ganda putri, Greysia dan Apriyani.
Baca Juga
"Terima kasih, medali emas yang diberikan ganda putri dari cabang bulu tangkis. Ini melanjutkan tradisi emas di olimpiade, selamat kepada Greysia dan Apriyani," kata Jokowi di Istana Negara Bogor, Jumat (13/8/2021).
Advertisement
Atas keberhasilan tersebut, Jokowi pun memberi mereka hadiah dan bonus uang kepada para peraih medali dengan jumlah yang berbeda. Meski awalnya Jokowi enggan menyebut angka karena prihatin dengan situasi pandemi. Namun, Jokowi menyebutnya satu persatu.
"Atas prestasi yang saudara raih, pemerintah memberi penghargaan berupa bonus. Tapi mungkin angkanya tidak perlu saya sebut, apa perlu saya sebut? Karena situasinya pandemi," tanya Jokowi.
"Sebut Pak, biar senang," jawab para atlet.
"Tidak papa ya saya sebut. Kepada peraih medali emas Rp 5,5 miliar, peraih perak Rp 2,5 miliar, peraih perunggu Rp 1,5 miliar," Jokowi menandaskan.
Â
Â
Raih 5 Medali di Olimpiade Tokyo 2020
Diketahui, Indonesia total mendapat lima medali dari dua cabang yang diikuti di Olimpiade Tokyo 2020.
Satu medali emas diraih dari cabang bulu tangkis ganda putri pasangan Greysia Polii dan Apriyani Rahayu. Kemudian medali perak diraih Eko Yuli Irawan dari cabang angkat besi kelas 61 Kg.
Indonesia mendapat 3 medali perunggu dari dua cabang berbeda. Satu medali dari bulu tangkis di nomor tunggal putra, Antonio Ginting, dan dua dari cabang angkat besi oleh Rahmat Erwin dan Windi Cantika.
Advertisement