Berada di Swiss, Anak Ridwan Kamil Cari Sekolah untuk S2

Duta Besar Republik Indonesia untuk Swiss, Muliaman D Hadad, sebelumnya menyebut bahwa tim SAR dan pihak berwenang masih terus melakukan pencarian terhadap Eril pada Kamis 26 Mei 2022.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 27 Mei 2022, 12:56 WIB
Diterbitkan 27 Mei 2022, 08:51 WIB
Foto Emmeril Kahn
Foto Emmeril Kahn bersama Ridwan Kamil (dok. Instagram @fatih_indonesia/https://www.instagram.com/p/BxU0QrfHTc5/Devita)

Liputan6.com, Jakarta - Emmiril Khan Mumtadz, anak pertama Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dilaporkan hilang terseret arus sungai Aare, Bern, Swiss, Kamis (26/5/2022) siang waktu setempat.

Anak Ridwan Kamil, Emmiril atau yang akrab disapa Eril itu tengah berada di Swiss untuk mencari sekolah karena dia akan melanjutkan ke jenjang S2 atau pascasarjana.

Eril dilaporkan terseret arus sungai ketika sedang berenang di sungai Aare. Kala itu, dia berenang bersama adik dan kawannya.

Ketika peristiwa itu terjadi, Ridwan Kamil tengah berada di Inggris dalam kegiatan pemerintahan di luar negeri bersama delegasi dari Pemprov Jawa Barat.

Duta Besar Republik Indonesia untuk Swiss, Muliaman D Hadad, sebelumnya menyebut bahwa tim SAR dan pihak berwenang masih terus melakukan pencarian terhadap Eril pada Kamis 26 Mei 2022.

Kronologi Hilangnya Anak Ridwan Kamil

Sungai Aare
Pemuda melompat untuk berenang di Sungai Aare, lokasi putra Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz, dilaporkan terseret arus. (FABRICE COFFRINI/AFP)

Berikut kronologi hilangnya anak Ridwan Kamil, Emmiril atau yang akrab disapa Eril.

Eril diketahui tengah berenang di sungai Aaree, Bern, Swiss bersama adik dan kawannya. Saat ingin naik ke permukaan, Eril terseret arus sungai yang cukup deras yang sebelumnya sempat mendapat bantuan dari kawannya.

Kejadian tersebut terjadi pada tanggal 26 Mei 2022 siang hari waktu Swiss dengan kondisi cuaca cerah. Ketika peristiwa itu terjadi, Ridwan Kamil tengah berada di Inggris dalam kegiatan pemerintahan di luar negeri bersama delegasi dari Pemprov Jawa Barat.

Pencarian sempat dihentikan sementara pada 26 Mei 2022 karena hari sudah mulai gelap dan rencananya akan dilanjutkan keesokan paginya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya