Pidato di Jerman, Jokowi: Tahun 2050 Seluruh Pembangkit Batu Bara Ditutup

Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyampaikan bahwa Indonesia akan menutup seluruh pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) batu bara pada tahun 2050.

oleh Lizsa Egeham diperbarui 17 Apr 2023, 21:20 WIB
Diterbitkan 17 Apr 2023, 21:20 WIB
Jokowi memamerkan beragam keberhasilan dan target Indonesia dalam memacu hilirisasi dan industri hijau di pembukaan Hannover Messe 2023
Jokowi memamerkan beragam keberhasilan dan target Indonesia dalam memacu hilirisasi dan industri hijau di pembukaan Hannover Messe 2023. (Liputan6.com/Septian Deny)

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyampaikan bahwa Indonesia akan menutup seluruh pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) batu bara pada tahun 2050.

Hal tersebut disampaikan Jokowi saat menghadiri upacara pembukaan Hannover Messe 2023 di Hannover Congress Centrum, Hannover, Jerman, Minggu, 16 April 2023.

"Tahun 2025, 23 persen energi berasal dari EBT, tahun 2050 seluruh pembangkit batu bara ditutup. We walk the talk, not only talk the talk," kata Jokowi dalam sambutannya.

Dia menekankan komitmen Indonesia dalam menjaga keberlangsungan lingkungan yang terlihat dari sejumlah aksi nyata yang telah dilakukan dalam memperbaiki lingkungan serta upaya melaksanakan transisi energi.

"Laju deforestasi turun signifikan dan terendah 20 tahun terakhir, kebakaran hutan turun 88 persen, rehabilitasi hutan 600.000 Ha hutan mangrove yang akan selesai direhabilitasi di tahun 2024, terluas di dunia, juga dibangun 30.000 Ha kawasan industri hijau," tuturnya.

Disisi lain, Jokowi menegaskan bahwa Indonesia sangat terbuka untuk investasi dan kerja sama. Salah satunya, bidang hilirasi industri dan ekonomi hijau.

"Indonesia tidak sedang menutup diri, justru kami sangat terbuka untuk investasi dan kerja sama dalam membangun industri hilir di Indonesia," kata Jokowi.

Jokowi Buka Paviliun Indonesia di Hannover Messe 2023

Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat membuka Pavilun Indonesia di Hannover Messe 2023
Saat membuka Pavilun Indonesia di Hannover Messe 2023, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan, pemilihan Kapal Pinisi ini menjadi bentuk semangat Indonesia dalam mengarungi masa depan. (Liputan6.com/Septian Deny)

Sebelumnya, Presiden Jokowi melanjutkan kunjungan kerja hari ketiga di Hannover, Jerman, Senin (17/4/2023). Jokowi dan Ibu Negara Iriana diagendakan mengunjungi pameran Hannover Messe 2023.

Di sana, Jokowi didampingi Iriana bersama Kanselir Jerman Olaf Scholz akan secara resmi membuka Paviliun Indonesia.

Usai membuka Paviliun Indonesia, Jokowi bersama Kanselir Jerman akan mengunjungi sejumlah stan perusahaan Indonesia yang turut serta dalam pameran tersebut.

Selain itu, Jokowi dan Kanselir Jerman direncanakan mengunjungi sejumlah stan perusahaan-perusahaan dari negara lainnya yang juga turut serta dalam salah satu pameran terbesar di dunia tersebut. Selanjutnya, Jokowi dan Kanselir Jerman akan membuka pertemuan bisnis yang juga diselenggarakan di lokasi Hannover Messe 2023.

Infografis Ragam Tanggapan Kunjungan Jokowi ke Ukraina dan Rusia. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Ragam Tanggapan Kunjungan Jokowi ke Ukraina dan Rusia. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya