Melawan, Dua Bandit Spesialis Jambret di Kelapa Gading Ditembak Polisi

Penyidik Polsek Kelapa Gading terpaksa menembak kaki dua orang kawanan jambret yang kerap beraksi di Jalan Perintis Kemerdekaan lantaran melawan saat ditangkap.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 04 Mar 2024, 13:23 WIB
Diterbitkan 04 Mar 2024, 13:19 WIB
Melawan, Dua Penjahat Spesialis Jambret di Kelapa Gading Ditembak Polisi
Aparat Polsek Kelapa Gading menangkap kawanan jambret yang kerap beraksi di kawasan Jalan Perintis Kemerdekaan. Dua di antaranya terpaksa ditembak kakinya lantaran melawan saat ditangkap polisi. (Foto: Istimewa)

Liputan6.com, Jakarta - Timah panas bersarang di kaki dua penjahat spesialis jambret. Polisi terpaksa menembak kaki kedua jambret lantaran melawan saat ditangkap.

Kedua pelaku yang ditembak berinisial AR dan MS. Mereka bersama rekannya H kerap beraksi di Jalan Perintis Kemerdekaan, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

"Jalan Perintis Kemerdekaan marak terjadi jambret dengan modus apabila pada jam-jam macet ya ada para pelaku ini melakukan pencurian dengan kekerasan. Alhamdulillah kemarin Jumat berhasil kita amankan dua orang pelaku berinisial AR dan MS," kata Kapolsek Kelapa Gading Kompol Maulana Mukarom dalam keterangannya, Senin (4/3/2024).

"Untuk pelaku pada saat penangkapan sempat melawan petugas, pada saat pengembangan juga dua orang melarikan diri. Jadi, kita melakukan tindakan tegas menurut hukum," sambung Maulana.

Selain MS, polisi juga menangkap kawanan jambret lainnya di wilayah Cakung, Jakarta Timur. Berdasarkan pemeriksaan, kawanan jambret ini telah beraksi 15 kali lebih di Jalan Perintis Kemerdekaan.

 

Salah Satu Korban Driver Taksi Online

Maulana menjelaskan, salah satu korban adalah pengemudi taksi online yang saat itu sedang terjebak macet. Korban sedang mencari alamat untuk menemui pengguna jasa aplikasi tersebut.

"Kacanya dibuka setengah lalu pelaku melaksanakan aksinya mengambil handphone dari korban," ujar dia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya