Liputan6.com, Jakarta - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya mendapati tujuh kendaraan sumbu tiga yang diduga melanggar melanggar Surat Keputusan Bersama (SKB) mudik Lebaran 2024.
Data itu dihimpun oleh Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Latif Usman hingga Selasa, 7 April 2024. Latif mengatakan, pihaknya menjaring truk sumbu tiga di KM 29 Tol Jakarta-Cikampek (Japek)
Baca Juga
"Memang masih ada kendaraan barang yang kita amankan untuk tidak menghambat, yaitu ada beberapa kemarin yang sudah kita jaring ada 7 kendaraan yang kita kantongi di Km 29," ucap dia kepada wartawan, Rabu (10/4/2024).
Advertisement
Latif mengatakan, pihaknya memberikan teguran kepada pengemudi. Sementara itu, kendaraan diamankan sampai masa mudik Lebaran 2024 berakhir. Karena, sesuai aturan truk sumbu tiga tidak boleh beroperasional.
"Kita sudah ingatkan, kita lepas ya nanti pada saat nanti," ujar dia.
Di sisi lain, Latif menerangkan, pihaknya juga menemukan kendaraan-kendaraan yang dinilai melanggar kebijakan ganjil genap. Adapun, 3.800 pelanggar terdeteksi oleh kamera ETLE.
"Polda Metro Jaya meng-capture pelanggaran yang tidak sesuai dengan tanggalnya yaitu kendaraan ganjil ya harus memakai tanggal ganjil, tanggal genap menggunakan kendaraan genap. Ini untuk pelaksanaan mudik," ucap dia.
Truk Sumbu Tiga Dilarang Melintas Saat Arus Mudik
Sebelumnya, Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya memprediksi pemudik sudah mulai meninggalkan Jakarta Jumat 5 April 2024. Pengawasan terhadap terhadap truk sumbu tiga pun diperketat.
"Di perkirakan setelah salat jumat ini pergerakan ke arah timur khususnya sudah mengalami peningkatan," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Latif Usman saat dihubungi, Jumat (5/4/2024).
Latif mengatakan, pihaknya memberikan perhatian khusus di simpang Susun (SS) Cikunir. Karena sebagai satu simpul rawan kemacetan.
Dia berharap operasional Tol Cimanggis - Cibitung berdampak positif terhadap situasi arus lalu lintas di simpang susun Cikunir.
"Selama ini Cikunir menjadi titik simpul daripada mudik tetapi sekarang ada lagi ke Tol Cimanggis-Cibitung yang menjadi favorit. Pemudik yang dari Bogor dari Cibubur, dari Depok yang akan melewati Cibitung sampai dengan KM 25," ujar dia.
"Sehingga bisa langsung lebih cepat memotong, biasanya kan dari Bogor, Depok melalui Cikunir kan melewati Jakarta lagi, nah sekarang dia lagi memotong sekitar hampir 40-50-an kilo," dia menambahkan.
Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya juga mulai menindak kendaraan sumbu tiga. Hal ini agar operasional sumbu 3 ini tidak menghambat menganggu kelancaran dan kenyamanan pengguna jalan selama arus mudik dan balik tahun 2024.
"Dari pagi tadi kita sudah melakukan tindakan-tindakan istilahnya pengamanan terhadap kendaraan lebih daripada sumbu tiga, sehingga nanti jam 2 diharapkan sudah tidak ada yang beroperasional kembali nih udah kita siapkan, " ucap dia.
Advertisement