Liputan6.com, Jakarta - Calon Presiden (Capres) nomor urut satu, Anies Baswedan mengucapkan selamat terhadap pasangan capres-cawapres nomor urut dua, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka yang merupakan pemenang Pilpres 2024.
Hal itu disampaikan Anies menanggapi putusan MK yang menolak seluruh gugatan yang diajukan baik kubu AMIN ataupun Ganjar-Mahfud.
Baca Juga
"Kami sampaikan kepada Pak Prabowo dan Pak Gibran selamat menjalankan amanat konstitusi, selamat bekerja menunaikan harapan rakyat yang kini diembankan di atas pundak bapak-bapak berdua," ucap Anies dalam kanal YouTube resminya, Senin (22/4/2024).
Advertisement
Anies menyebut, kemenangan Prabowo-Gibran yang akan menjadi pemimpin negara selanjutnya merupakan salah satu prinsip demokrasi berkelanjutan. Ia mengatakan kewenangan perpindahan itu pada akhirnya berlangsung secara damai.
Meskipun pada akhirnya ia mengakui terdapat problematik yang menjadi catatan.
"Salah satu prinsip demokrasi yang baik adalah peaceful transition of power, perpindahan kewenangan yang berjalan dengan damai dari presiden petahana yang segera berakhir masa jabatannya kepada presiden terpilih," jelas Anies.
"Dengan segala catatan tentang problematiknya, proses pilpres 2024 kali ini kami berkomitmen untuk menjaga prinsip peacefull transition of power itu dan kami memilih untuk menjadi bagian yang terus menjaga, terus membangun mutu demokrasi di Indonesia," sambung dia.
Ungkap Rasa Terima Kasih kepada Parpol Pengusung
Pada kesempatan yang sama, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mengungkap rasa terimakasihnya kepada partai pengusung yakni Nasdem, PKS juga PKB. Termasuk juga kepada Timnas AMIN hingga seluruh tokoh yang telah terlibat.
"Teman-teman tim hukum nasional, seluruh teman-teman relawan, para ulama, para tokoh-tokoh agama, para pakar, dan rekan-rekan media, semua yang telah ikut berjuang bresama-sama mendukung perubahan. Mengorbankan banyak tenaga, pikiran, dan harta demi memperjuangkan aspirasi perubahan, saya ucapkan terimakasih," ungkap Cak Imin.
Reporter: Rahmat Baihaqi
Sumber: Merdeka.com
Advertisement