Airlangga Dinilai Berperan Jaga Stabilitas Ekonomi di Tengah Ketidakpastian Global

Ketika sejumlah negara mengalami tekanan inflasi, perlambatan pertumbuhan, hingga defisit neraca perdagangan, Indonesia tetap mencatatkan surplus neraca perdagangan dan inflasi yang terkendali.

oleh Tim News Diperbarui 17 Apr 2025, 18:11 WIB
Diterbitkan 17 Apr 2025, 04:11 WIB
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto. (Foto: tangkapan layar/Tira Santia)
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto. (Foto: tangkapan layar/Tira Santia)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Di tengah gejolak ekonomi global yang dipicu ketegangan geopolitik, ancaman perang dagang, dan lonjakan harga komoditas, Indonesia justru mampu menunjukkan ketahanan ekonomi yang relatif stabil.

Ketika sejumlah negara mengalami tekanan inflasi, perlambatan pertumbuhan, hingga defisit neraca perdagangan, Indonesia tetap mencatatkan surplus neraca perdagangan dan inflasi yang terkendali.

Stabilitas ini dinilai sebagai indikator bahwa fundamental ekonomi Indonesia masih cukup kuat dalam menghadapi tekanan eksternal. Sejumlah pengamat ekonomi menilai keberhasilan ini tak lepas dari peran koordinatif Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.

"Stabilitas ekonomi kita bukan semata hasil keberuntungan, melainkan buah dari sinergi kebijakan lintas sektor yang terkoordinasi dengan baik. Airlangga Hartarto memainkan peran penting dalam menjaga ritme koordinasi itu sejak menjabat sebagai Menko Perekonomian, baik di era Presiden Jokowi maupun kini di bawah Presiden Prabowo," ujar Gigih Prihantono, pakar ekonomi dari Universitas Airlangga, Selasa (15/4/2025).

Kepercayaan Presiden Prabowo terhadap Airlangga kian diperkuat dengan penunjukannya sebagai pimpinan delegasi negosiasi strategis antara Indonesia dan Amerika Serikat.

Delegasi ini dibentuk sebagai respons atas kebijakan tarif impor terbaru dari pemerintah AS yang dinilai berpotensi memicu ketegangan dagang dan berdampak pada stabilitas ekonomi kawasan.

“Airlangga merupakan orang yang tepat untuk ditunjuk menjadi ketua delegasi. Karena keberhasilannya antara lain dalam mengoordinasikan kebijakan ekonomi pemerintahan sebelumnya, serta bernegosiasi dengan berbagai negara. Antara lain juga mengegolkan B20 kita yang diblok di Eropa,” lanjut Gigih.

 

Pentingnya Strategi Negoisasi

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto merespon kebijakan tarif impor Amerika Serikat yang diumumkan Donald Trump beberapa hari lalu.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto merespon kebijakan tarif impor Amerika Serikat yang diumumkan Donald Trump beberapa hari lalu.... Selengkapnya

Kendati demikian, ia menekankan pentingnya strategi negosiasi yang matang agar kepentingan nasional tetap terjaga.

"Saya pikir Indonesia harus menyiapkan beberapa instrumen penting agar negosiasinya menghasilkan kesepakatan yang win-win solution, ya,” tegasnya.

Lebih lanjut, Gigih menilai sosok Airlangga sebagai teknokrat senior yang tidak hanya memahami isu-isu ekonomi secara mendalam, tetapi juga memiliki kapasitas sebagai pemimpin yang mampu menjembatani kepentingan lintas sektor mulai dari pelaku usaha, birokrasi, lembaga internasional, hingga pelaku pasar.

"Pasar mengenal Airlangga sebagai sosok yang tenang. Gayanya tidak mencari sensasi, tapi tegas dan konsisten. Di tengah ketidakpastian global, figur seperti ini yang justru dibutuhkan untuk menjaga kepercayaan pelaku pasar dan investor,” tambah Gigih.

Sebagai pengamat ekonomi, Gigih menyatakan dukungannya terhadap kepemimpinan Airlangga dalam memimpin negosiasi kebijakan tarif resiprokal dengan Amerika Serikat.

Ia juga mengapresiasi konsistensi kebijakan ekonomi Airlangga selama ini, yang dinilai memiliki visi dan komitmen terhadap penguatan koordinasi lintas sektor, reformasi struktural, dan peningkatan daya tahan ekonomi nasional.

Infografis Prabowo Bidik Pertumbuhan Ekonomi Tembus 8 Persen. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Prabowo Bidik Pertumbuhan Ekonomi Tembus 8 Persen. (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya