Bom di Vihara Ekayana, Kapolri: CCTV Merekam Semuanya

Rekaman CCTV yang dipasang di sekitar Vihara Ekayana menguntungkan pihak kepolisian dalam penyelidikan.

oleh Liputan6 diperbarui 06 Agu 2013, 17:15 WIB
Diterbitkan 06 Agu 2013, 17:15 WIB
bom-vihara-130805b.jpg
Rekaman kamera pengintai (CCTV) yang dipasang di sekitar rumah ibadah, dinyatakan polisi sangat menguntungkan penyelidikan terhadap kasus ledakan bom di Vihara Ekayana.

"Alhamdulillah, tempat itu ada CCTV. Artinya yang meledak itu semuanya, sebelumnya terekam dengan baik. Ini sisi yang menguntungkan untuk penyelidikan," kata Kapolri Jenderal Timur Pradopo di Lapangan Bhayangkara, Jakarta, Selas (6/8/2013).

Enggan menjelaskan lebih detil mengenai rekaman tersebut, Timur menyatakan, keberadaan rekaman CCTV tersebut memang bagian yang mengoptimalisasi penyelidikan.

Mengenai terkait ledakan di Vihara Ekayana dengan ancaman global, menurut Timur, ancaman terorisme memang sudah dikategorikan menjadi extra ordinary crime atau kejahatan lintas negara.

Maka dari itu pihaknya terus berkomunikasi dengan pihak interpol atau organisasi kepolisian lain.

"Artinya ada kejadian atau tidak memang seperti itu. Kemudian era informasi apakah dari interpol atau organisasi kepolisian terus dilakukan. Melihat pada kejadian ini, (komunikasi) itu terus kita aktifkan, apalagi teror seperti itu," ujar Timur. (Frd/Ism)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya