Liputan6.com, Wolfsburg - Demam kendaraan sport utility vehicle (SUV) nampaknya sedang melanda hampir seluruh pabrikan otomotif di dunia. Salah satu perusahaan yang terkena efeknya adalah Volkswagen (VW).
Pabrikan yang bermarkas di kota Wolfsburg ini sedang menggarap sebuah crossover yang mengambil basis dari New Beetle. Belum lama ini Volkswagen membocorkan versi produksi dari crossover Beetle yang diberi nama Dune.
Desain dari Beetle Dune ini memiliki ground clearance lebih tinggi 50 milimeter dari Beetrle versi standar, sementara kaki kakinya menggunakan velg besar ukuran 19 inci yang dibalut ban berjenis segala medan.
Konsep Dune sebelumnya telah diperkenalkan pada ajang Detroit Auto Show. Pada desain versi produksinya VW mengklaim Beetle Dune akan menjadi keluarga Beetle paling sporty yang pernah dibuat, seperti dilansir dari Caradvice, yang ditulis Kamis (26/6/2014).
Sayangnya, VW ternyata tidak membekali Beetle Dune dengan mesin yang paling tangguh untuk menjelajah. Beetle Dune mengusung mesin empat silinder berkapasitas 2,0 liter dengan turbocharged yang menghasilkan tenaga sebesar 207 horse power (HP).
Setidaknya mesin dari Beetle Dune memiliki performa cukup baik dengan memakai transmisi otomatis enam percepatan DSG. Mesin tersebut mampu membuat Beetle Dune berakselerasi dari kecepatan 0 sampai 100 km/jam dalam waktu 7,3 detik dan memiliki kecepatan maksimal hingga 227 km/jam.
Sebagai sebuah crossover, VW hanya membekali sistem penggerak pada Beetle Dune dengan penggerak roda depan yang dilengkapi fitur pengunci difrerensial secara elektrik. Hal ini tentunya kurang sebanding dibandingkan crossover yang diproduksi oleh pabrikan lain yang telah mengusung penggerak empat roda.
Pihak VW mengatakan kalau pabrikan ke depannya masih akan mengembangkan 'kodok penjelajah' ini agar memiliki performa yang lebih kompetitif dibanding yang ada saat ini. (Ysp/Ahm)
VW Bikin Keluarga Kodok Khusus Untuk Menjelajah
Beetle Dune ini memiliki ground clearance lebih tinggi 50 milimeter dari Beetrle versi standar.
Diperbarui 26 Jun 2014, 07:30 WIBDiterbitkan 26 Jun 2014, 07:30 WIB
Beetle Dune ini memiliki ground clearance lebih tinggi 50 milimeter dari Beetrle versi standar.... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pernyataan Keras UAH Terkait Kasus Pelecehan Dokter PPDS di RSHS Bandung
75 Tahun Hubungan Diplomatik China-Indonesia, dari Laksamana Cheng Ho hingga Kereta Cepat
Meghan Markle Isyaratkan Busana Paskah Lilibet, Ternyata dari Brand Favorit Kate Middleton
Pantangan Mengejek Anak Gimbal Dieng, Diyakini Undang Nasib Buruk
Selain Dire Wolf, Ini 5 Hewan Purba yang Pernah Dihidupkan Kembali
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Kamis 17 April 2025
3 Fakta Terkait Pertemuan Prabowo dengan Wakil Perdana Menteri Rusia di Istana Merdeka
Game Online Mobile Legend Jadi Celah Perbuatan Asusila Seorang Pria di Banjarmasin
Olivia Rodrigo Zodiac Sign: Exploring the Astrological Profile of a Pop Sensation
Budiman Sujatmiko Target Petani Miskin Ekstrem Hilang dalam 2 Tahun
Link Live Streaming Liga Champions Inter Milan vs Bayern Munchen, Mau Mulai di Vidio
Sholat Bisa jadi Wasilah Cepat Kaya, Caranya Begini Kata Ustadz Adi Hidayat