Liputan6.com, Jakarta - Melihat potensi pasar mobil mewah dalam negeri, Lexus tak mau ketinggalan untuk langsung memboyong model kasta tertinggi mereka, RC F, guna membidik orang berduit di Indonesia.
"Kehadiran Lexus RC F di Indonesia menjadi salah satu bukti komitmen atas visi dan misi Lexus Indonesia dalam menancapkan kaki lebih dalam pada pasar kendaraan sports coupe," tutur General Manager Lexus Indonesia, Adrian Tirtadjaja melalui keterangan yang diterima Liputan6.com.
Lexus RC F yang diproduksi bersamaan dengan Lexus RC pertama kali diperkenalkan pada awal 2014 di ajang NAIAS Motor Show. Mobil yang hadir dengan konsep "pursuit of perfection" ini terinsiprasi dari konsep LF-LC dan LF-CC.
Bentuk Spindle Grille dan desain buritan yang sporty dan kokoh menjadi karakter luar dari Lexus RF C ini. Sementara pada sektor kabin, Lexus menuangkan unsur mewah dan nyaman dengan mengaplikasikan lingkar kemudi berbahan kulit dengan jahitan huruf "L" berkelir putih-biru yang jadi karakter "F Brand."
Berbicara soal ruang pacu, Lexus RC F ditopang mesin V8 berkapasitas 5.000cc yang mampu menyemburkan tenaga 470 horse power (HP) dan torsi 530 Nm pada 4.800 rpm. Di atas kertas, RC F mampu berakslerasi dari diam hingga 100 km/jam dalam 4,4 detik.
“Hadirnya RC F ini merupakan apresiasi atas dukungan para Lexus Enthusiasts, khususnya sebagai penerus IS F yang terbilang sukses di Indonesia. Kami optimis bahwa Lexus RC F merupakan sports coupe yang dapat diterima dengan baik oleh konsumen tanah air,” kata Suparno Djasmin, Lexus Principal Indonesia.
Selain RC F, Lexus sebelumnya telah menyediakan Lexus RC, sebuah coupe yang menghadirkan desain L-Finesse khas Lexus dengan kenyamanan kelas wahid.
Lexus RC sendiri tersedia dalam opsi mesin V6 3.500 cc yang digunakan pada Lexus RC 350, baik RWD maupun AWD. Sementara itu, varian RC 300h menggunakan mesin 2.500 cc dengan teknologi hibrida.
Kasta Tertinggi Lexus RC F Siap Bidik Orang Berduit Indonesia
Mobil yang hadir dengan konsep "pursuit of perfection" ini terinsiprasi dari konsep LF-LC dan LF-CC.
diperbarui 12 Nov 2014, 11:31 WIBDiterbitkan 12 Nov 2014, 11:31 WIB
Mobil yang hadir dengan konsep "pursuit of perfection" ini terinsiprasi dari konsep LF-LC dan LF-CC.
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 WNI di Jepang Diberi Penghargaan Usai Selamatkan Wanita Jatuh dari Jembatan Setinggi 15 Meter ke Sungai
APBN Defisit Rp 309,2 Triliun di Oktober 2024
Kecemasan Adalah Kondisi Mental yang Dipenuhi Rasa Khawatir dan Gelisah, Pahami Gejalanya
Momen Romantis Elma Agustin Dilamar Ihsan Fadhlur di Jepang Usai 5 Tahun Pacaran
Mengintip Profil Lengkap Thom Haye, Gelandang Naturalisasi Timnas Indonesia yang Dijuluki The Professor
Projo Bela Budi Arie: Beliau Pelopor Pemberantasan Judi Online
Ganti Oli Mesin Berujung Dapat Motor XMax Gratis
Erick Thohir: Program Bersih-Bersih BUMN Berlanjut!
Mengenal Hollywood: Pusat Industri Film dan Hiburan Dunia Adalah Ikon Budaya Pop
Jadwal ESL Snapdragon MLBB Season 6: Big Match RRQ Hoshi vs Fnatic Onic PH, Cek Cara Nontonnya!
Traktiran RIDO Tak Dihadiri Ridwan Kamil, Relawan: Tetap Berjalan untuk Mencari Plus Minusnya
Prabowo Bentuk Badan Intelijen Keuangan, Apa Saja Tugasnya?