Liputan6.com, Jakarta - Pabrikan sekelas BMW nampaknya ikut terpengaruh untuk menggarap mobil yang bermain di kelas Multi Purpose Vehicle (MPV). Model yang bernama 2-Series Active Tourer itu pun siap membidik konsumen yang mengindamkan mobil berkapasitas tujuh penumpang.
Berbeda dengan Kijang Innova yang bermain di kelas MPV medium, BMW mengklaim bahwa 2-Series Gran Tourer ini hadir dengan mobil kompak premium pertama yang menawarkan fitur tujuh kursi penumpang. Adapun, secara tampilan , mobil MPV ala BMW ini dibangun berdasarkan kombinasi antara model Active Tourer dan MINI.
Dijelaskan dimensi 2-Series Gran Tourer lebih panjang 214mm daripada Active Tourer sehingga mampu memberikan ruang kabin yang luas.
Terlebih, penerapan jarak sumbu roda sebesar 2.780 mm serta tinggi 1.608mm membuat mobil ini menjanjikan ruang untuk bagian kaki dan kepala penumpang.
BMW dijadwalkan memamerkan mobil anyarnya ini di hajatan Geneva Motor Show bulan depan. Di mana, mobil hadir dengan mesin, transmisi, suspensi yang sama dengan Active Tourer.
Nah, berikut opsi penggerak dari 2-Series Gran Tourer tersebut:
-- 218i, mesin bensin 3-silinder 1,5L T TwinTurbo, 136 HP dan torsi 220 Nm.
-- 220i, mesin bensin 4-silinder 2,0L TwinPower Turbo, 189 HP dan torsi 280 Nm.
-- 216d, mesin diesel 3-silinder 1,5L TwinPower Turbo, 114 HP dan torsi 270 Nm.
-- 218d, mesin diesel 4-silinder 2,0T TwinPower Turbo, 147 HP dan torsi 330 Nm.
-- 220d xDrive, mesin diesel 4-silinder 2,0L TwinPower Turbo, 187 HP dan torsi 400 Nm.
(Gst/Igw)
Inilah MPV 7-Penumpang ala BMW
BMW 2-Series Active Tourer itu pun siap membidik konsumen yang mengindamkan mobil berkapasitas tujuh penumpang.
Diperbarui 11 Feb 2015, 16:23 WIBDiterbitkan 11 Feb 2015, 16:23 WIB
BMW 2-Series Active Tourer itu pun siap membidik konsumen yang mengindamkan mobil berkapasitas tujuh penumpang. ... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
KPK Ungkap Motor Royal Enfield Terdaftar Bukan Atas Nama Ridwan Kamil
Lonjakan Pendaftar PPSU, Cermin Sulitnya Cari Kerja?
KPK Sita Mobil Ridwan Kamil Terkait Kasus Dugaan Korupsi BJB
Wakili Parlemen Asia Pasifik, Ravindra Golkar Hadir di Spring Meeting Bank Dunia dan IMF di AS
DPR: Instruksi Presiden Prabowo Angin Segar untuk Tertibkan Truk ODOL
Pemkot Kediri Klarifikasi Terkait Penulisan Kaesang Sebagai Stafsus Wapres di Situs Resmi, Ini Penjelasannya
Jalur Sepeda untuk Siapa?
Lantik Pengurus Baru, IKA UII Siap Berkontribusi Wujudkan Indonesia Emas 2045
Pemprov Jakarta Tutup Akses JPO dan Halte Transjakarta Rusak di Cakung
Direktur JakTV Tersangka Halangi Penyidikan di Kejagung Kini Jadi Tahanan Kota
Pemprov Jatim Raih WTP 10 Kali Beruntun, Gubernur Khofifah: Bukti Komitmen Wujudkan Good Governance
Komunitas Pesepeda B2W Sambut Baik Wacana Pembenahan Jalur Sepeda di Jakarta