Liputan6.com, Tangerang Selatan - Respons pengguna kendaraan bermotor tehadap diluncurkannya dinilai Pertalite cukup baik. Hal ini terlihat dengan menurunnya konsumsi premium dari 79 persen menjadi 68 persen.
Data ini disampaikan oleh Wianda Pusponegoro, Vice President for Corporate Communication PT Pertamina (Persero) di gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015 di ICE BSD City, Kamis (20/8/2015).
Wianda menambahkan, sejak hadirnya pertalite, konsumsi bahan bakar naik. "Dari SPBU di pulau Jawa, konsumsi Pertalite mencapai 1 juta liter/hari. Kalau dirata-rata 3.280 liter /hari. Bahkan di SPBU besar seperti di MT Haryono mencapai 8.000 liter," katanya.
Antusiasme ini yang membuat Pertamina yakin untuk terus menghadirkan pertalite di seluruh SPBU. Menurut Wianda, sampai akhir pekan lalu hampir 400 SPBU yang menjual Pertalite.
"Pertumbuhannya rata-rata 100 SPB per minggu. Sekarang, di Jawa Barat ada 139 SPBU yang jual Pertalite, 27 SPBU di Jawa Tengah, dan 120 SPBU di Jawa Timur," tambah Wianda.
Ke depan, Pertamina menargetkan akan kembali menambahkan 50 SPBU di Jawa Barat, dan 50 di Jawa Timur. "Kami memang masih fokus ke Jawa, tapi ke depan akan terus ekspansi," tutup Wianda.
(rio/gst)
Pertamina: Konsumen Mulai Beralih ke Pertalite
Hal ini terlihat dengan menurunnya konsumsi premium dari 79 persen menjadi 68 persen.
Diperbarui 21 Agu 2015, 05:18 WIBDiterbitkan 21 Agu 2015, 05:18 WIB
Petugas SPBU saat melayani pengemudi motor untuk menuangkan BBM jenis Pertalite di SPBU Coco, Abdul Muis, Jakarta, Jumat (25/7/2015). Partalite dijual dengan harga Rp.8400 perliter. (Liputan6.com/Helmi Afandi)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kembali Terjadi Aksi Pembuangan Jenazah Bayi di Jember
Advokat Donny di Sidang Hasto Sebut Informasi Transaksional Urus Harun Masiku Datang dari Eks Kader PDIP
Tanggal Hijriah Hari Ini 25 April 2025, Simak Waktu Mustajab Berdoa di Hari Jumat Menurut UAH
Michelle Obama Zodiac Sign: The Capricorn First Lady
Polda Jatim Periksa Pemilik CV Sentoso Seal terkait Penahanan Ijazah Karyawan
8 Tips Padu Padan Gamis Syar’i Terbaru agar Tubuh Pendek Terlihat Tinggi, Yuk Simak!
Penggugat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka Dugaan Pemalsuan Dokumen, Ini Duduk Perkaranya
Berada di Permukiman Padat Padat Penduduk, Pemadaman Pabrik Kerupuk di Jember Berlangsung Dramatis
Halle Bailey Zodiac Sign: Everything You Need to Know About the Star's Astrological Profile
Apa Itu Skull Hill yang Ditemukan Perseverance di Mars
Mengintip Tradisi Manten Tebu di PG Rendeng Kudus yang Dihubung-hubungkan dengan Film Horor 'Pabrik Gula Uncut'
2 Balita Tewas Tenggelam di Bekas Sumur Pengeboran Minyak PT Pertamina