Kapan Mazda CX-3 Masuk Indonesia?

PT Mazda Motor Indonesia (MMI) mengatakan akan meluncurkan Mazda CX-3. Tapi mereka masih enggan memberikan informasi spesifik.

oleh Rio Apinino diperbarui 27 Jun 2016, 07:26 WIB
Diterbitkan 27 Jun 2016, 07:26 WIB
Lebih Dekat dengan Pesaing Honda HR-V Bermesin Diesel
Mazda CX-3 bermesin Diesel yang menjadi lawan Honda HR-V tak luput unjuk gigi. ... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - PT Mazda Motor Indonesia (MMI) mengatakan akan meluncurkan Mazda CX-3. Tapi mereka masih enggan memberikan informasi soal crossover ini. Hal ini diungkapkan langsung oleh Presiden Direktur MMI, Keizo Okue.

Menurut Okue, sampai saat ini Mazda masih mempersiapkan beberapa hal. "CX-3 sedang kami persiapkan. Tapi saya tidak bisa mengatakan kapannya," ujar Ukoe, di sela acara buka puasa bersama yang digelar di Jakarta, Jumat (24/6/2016).

Menurutnya, pertimbangan memasukkan mobil ini adalah karena potensi pasar yang cukup baik, meski kondisi ekonomi belum terlalu baik. Ia juga mengaku segmen ini banyak dicari konsumen usia muda yang telah berkeluarga.

"Ada potensi pasar yang besar di sini. Generasi muda sekarang cukup banyak, pasangan dengan anak satu atau yang belum punya anak, jumlahnya cukup banyak," tambahnya.

Salah satu pertimbangannya adalah soal kapasitas produksi. Mereka ingin memastikan terlebih dulu kapasitas produksi CX-3 sudah cukup untuk memenuhi permintaan konsumen di sini. Hal ini diungkapkan Senior Marketing Manager MMI, Astrid Ariani Wijana.

"Kita sedang memastikan kapasitas produksi untuk Indonesia. Karena saat ini untuk kapasitas produksi di Mazda lagi sangat ketat terkait beberapa unit yang mengalami permintaan yang sangat tinggi melebihi forecast," ujarnya.

Mazda CX-3 sendiri dirilis di Jepang, dengan dibekali mesin bensin 2,0 liter SKYACTIV-G. Mobil ini juga diproduksi di Asia Tenggara, khususnya di Thailand.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya