Liputan6.com, Jakarta - Mobil-mobil keluaran terbaru bisa dibilang makin canggih. Tesla misalnya, mereka memiliki fitur yang memungkinkan pengemudinya membuka dan menyalakan tanpa anak kunci dan cukup pakai aplikasi yang bisa dipasang pada smartphone.
Ryan Negri dan sang istri, Amy tentu sangat terpukau dengan kemampuan pada mobilnya tersebut. Mereka pun menjajal fitur itu pada akhir pekan lalu.
Advertisement
Baca Juga
Namun sayang, perjalanan yang awalnya terkesan justru berakhir buruk Bagaimana tidak, Tesla Model S yang mereka tumpangi tiba-tiba berhenti di tengah jalan. Sial betul.
Koneksi sinyal pada smartphone terputus. Ia pun sadar, fitur ini dapat berjalan mulus apabila adanya koneksi ke internet sehingga akses ke server Tesla lancar.
Dilansir Telegraph, Selasa, (24/1/2017) hal ini membuat Negri dan istrinya terdampar sejauh enam 9 kilometer dari rumahnya di Las Vegas. "Sialnya, aku tidak membawa kunci mobil. Aplikasi di smartphone tidak berdaya tanpa sinyal,” keluhnya.
Mau tak mau, sang istri diminta berjalan 3,2 kilometer untuk mencari sinyal. Begitu dapat, dia segera meminta bantuan sang teman untuk membawakan kunci konvensional. Ada-ada saja ya!