Asyik Nih, Honda Bakal Hadirkan Brio Bertenaga Listrik

Honda siap menghadirkan mobil listrik, dengan platform city car andalannya, Brio. Kapan meluncur?

oleh Arief Aszhari diperbarui 30 Des 2017, 06:16 WIB
Diterbitkan 30 Des 2017, 06:16 WIB
Honda Targetkan New Brio Laku 25 Ribu Unit
Hadirnya new Brio dan Satya dipercaya Honda Prospect Motor (HPM) mampu menambal defisit performa.

Liputan6.com, Jakarta - Tidak hanya di Indonesia, perkembangan mobil listrik di India juga tengah berkembang pesat. Banyak pabrikan yang siap kembangkan mobil listrik, mulai dari Suzuki Maruti, Toyota, dan juga Honda.

Bahkan, pabrikan berlambang huruf H ini siap menghadirkan mobil listrik, dengan platform city car andalannya, Brio. Demikian dilansir Indianautosblog, Jumat (29/12/2017).

Dijelaskan Jnaneswar Sen, Senior VP, Marketing & Sales Honda Cars India, pabrikan asal Jepang ini kemungkinan besar bakal mengembangkan platform baru untuk Honda Brio listrik.

"Perusahaan telah mengerjakan strategi EV untuk pasar India beberapa waktu lalu," ungkap Jnaneswar.

Salah satu sumber internal Honda India yang dekat dengan rencana tersebut mengungkapkan bahwa anak perusahaan Honda di India belum mengidentifikasi jenis kendaraan listriknya. "Perusahaan induk secara aktif terlibat dalam strategi tersebut untuk pasar kita," ucap sang sumber.

Sementara itu, di Eropa dan Jepang, Honda bakal menghadirkan versi produksi dari Honda Urban EV Concept pada 2019 dan 2020. Sedangkan untuk di India, sepertinya hanya meluncurkan model dengan harga terjangkau, dan sama sekali berbeda.

Untuk diketahui, seperti halnya Suzuki, Honda juga berencana untuk membangun pabrik baterai lithium-ion di India.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Mobil Murah Jadi Andalan Honda di Bulan November

Menguji New Honda Brio dan Satya CVT
Honda Prospect Motor menggelar test drive new Brio dan Brio Satya CVT dari Jakarta menuju Bogor, Jawa Barat.

Segmen low multi purpose vehicle (LMPV) dan sport utility vehicle (SUV) masih jadi segmen mobil terlaris. Namun, bagi PT Honda Prospect Motor (HPM), mobil murah masih jadi penyumbang terbesar penjualan bulan lalu.

Tercatat, Honda Brio Satya meraih penjualan bulanan tertinggi di tahun ini, dengan terjual sebanyak 4.647 unit di November 2017. Dengan penjualan tersebut, mobil murah Honda menjadi penyumbang tertinggi untuk penjualan Honda di bulan lalu.

Penjualan Honda Brio Satya meningkat dibanding bulan sebelumnya, yaitu sebanyak 4.486 unit. Sepanjang 2017, Honda Brio Satya terjual sebanyak 39.401 unit. Sementara Honda Brio RS, terjual 599 unit dengan penjualan tahunan 9.998 unit.

Berkat kontribusi penjualan mobil murah Honda Brio, Honda meraih total penjualan sebanyak 15.811 unit bulan lalu, dengan total penjualan sebesar 171.574 unit.

Sumbangan penjualan yang signifikan juga datang dari beberapa model lain, seperti New Honda Mobilio, Honda HR-V, Honda CR-V, dan Honda BR-V.

Untuk Honda HR-V 1.5L terjual sebanyak 2.624 unit, dengan penjualan tahunan 31.092 unit. Sementara Honda HR-V 1.8L, terjual 269 unit dengan penjualan tahunan sebesar 5.361 unit.

Honda CR-V terjual sebanyak 2.371 unit, dengan penjualan tahunan 13.893 unit. Sedangkan New Honda Mobilio terkirim 2.155 unit, dengan penjualan tahunan sebesar 33.366 unit.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya