Sepasang Kekasih Bertengkar, Si Cowok Bawa Pergi Motor Ceweknya

Video sepasang kekasih bertengkar viral di dunia maya beberapa waktu lalu. Dalam video tersebut diperlihatkan si cewek terus berteriak hingga mencuri perhatian warga sekitar.

oleh Liputan6.com diperbarui 21 Des 2021, 12:06 WIB
Diterbitkan 21 Des 2021, 12:06 WIB
Muda-mudi cekcok di jalan
Muda-mudi cekcok di jalan (Instagram/@fakta.indo)

Liputan6.com, Jakarta - Video sepasang kekasih bertengkar viral di dunia maya beberapa waktu lalu. Dalam video tersebut diperlihatkan si cewek terus berteriak hingga mencuri perhatian warga sekitar.

Video yang memperlihatkan kejadian ini diunggah oleh akun Instagram @fakta.indo pada Senin (20/12/2021). Berikut ulasan lengkapnya!

Bertengkar di Jalan

Di video viral yang diunggah terlihat ada muda-mudi yang bertengkar di pinggir jalan. Si cewek terus menarik tangan cowoknya yang tengah menaiki motor matik Honda PCX.

Tanpa disangka cowok tadi secara tiba-tiba tancap gas untuk menghindar. Melihat hal itu cewek dengan baju warna krem tersebut sontak berteriak, sebab PCX tadi merupakan motornya.

"Hey motorku mandek gak (Hay motorku berhenti nggak)," teriaknya.

Kemudian cowok tadi menghentikan motornya di pinggir jalan dan menghampiri ceweknya. Sementara itu, si cewek terus berteriak terkait permasalahan yang sedang dihadapi.

Klarifikasi

Di postingan tersebut juga diunggah klarifikasi dari cewek tadi. Kejadian ini bermula saat mereka boncengan naik motor PCX. Tapi tanpa disangka si cowok nekat ngebut hingga kecepatan 100 km/jam.

Alhasil cewek tadi menasehati cowoknya agar berkendara pelan-pelan. Sayangnya nasehat itu tak digubris, bahkan si cowok sempat kasar kepadanya.

Saat tiba di rumah si cewek, cowok tadi meminta sepatunya untuk dikembalikan. Karena permintaannya tak dituruti, ia malah nekat kasar dengan memukul kepala ceweknya.

"Sampai rumah ku dia minta sepatunya aku simpen karna itu hakku dulu beli harga 900k 800k aku 100k dia aku merasa itu hakku karna aku udh bilang aku balikin aja uang yang 100mu tapi dia narik helm ku dia main tangan sampe gampar kepalaku," tulisnya.Ternyata si cewek tadi beralasan jika sepatu yang dimaksud sedang dipinjam temannya. Ia nekat berbohong agar sepatunya tak jadi diambil cowoknya.

Tanpa disangka sang cowok minta untuk diantarkan ke rumah teman si cewek. Saat di perjalanan tiba-tiba ia berhenti dan meminta hap ceweknya.

Kemudian si cewek malah ditinggalkan sendirian di jalan. Namun tak lama cowok tadi kembali dengan marah-marah.

Alhasil cewek tadi menghubungi ayahnya dan meninggalkan cowoknya sendirian di jalan dengan mengendarai motor. Karena tak tega, ia pun memutuskan kembali dan akhirnya terjadi insiden pada video yang diunggah.

Masalah ini sendiri sudah diselesaikan secara kekeluargaan. Cewek tadi pun berharap agar mereka tak dihujat.

"Tolong ya mba aku dan si cowok ga minta pembelaan. Jgn hujat cowonya jg gmn pun dia pernah jd pcr ku dia pernah baik sm aku dan mslh ini udah clear secara kekeluargaan kita udah baik baik aja makasi," tulisnya.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Fakta Indo | Berita Indonesia (@fakta.indo)

Komentar Netizen

Postingan yang telah disukai lebih dari 27 ribu kali ini mendapatkan beragam komentar netizen. Banyak dari mereka yang kesal dan geram dengan si cowok tadi.

"Definisi laki beban keluarga n pacar," tulis @real.ayuanjani

"Cari lah laki2 yg gak modal tampang doang...tapi cari lah laki2 yg bertanggunng jawab," jelas @fermana187

"yang cowok ini keknya masih sepersaudaraan sama gaga," komentar @ridhomagatama_

"cuman sepatu aja jadi viral????????sendalku mana," tulis @andreas_ade_rahmawan

"Auto jomblo seunur hidup, cewe mana ad yg mau punya cowo model bgtu??!!," jelas @deniyudha85

 Sumber: Otosia.com

Infografis 8 Tips Liburan Akhir Tahun Minim Risiko Penularan Covid-19

Infografis 8 Tips Liburan Akhir Tahun Minim Risiko Penularan Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis 8 Tips Liburan Akhir Tahun Minim Risiko Penularan Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya