5 Mobil Lamborghini Termahal di Dunia, Ada yang Harganya Tembus Ratusan Miliar Rupiah

Lamborghini memang terkenal dengan supercar mereka yang harganya selangit. Jika, varian reguler saja sudah mahal, harga model eksklusif ini dapat lebih fantastis lagi

oleh Jordy Rivaldo diperbarui 28 Mar 2023, 16:02 WIB
Diterbitkan 28 Mar 2023, 16:02 WIB
5 Lamborghini Termahal Di Dunia
Lamborghini edisi spesial dibanderol mulai dari puluhan sampai ratusan miliar Rupiah. (source: autoweek.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Lamborghini memang terkenal dengan supercar mereka yang harganya selangit. Namun, pesona dari mobil pabrikan Italia ini memang tidak dapat dipungkiri. 

Tampilannya yang sporty dan elegan dipadu dengan mesin bertenaga tinggi dapat langsung memikat siapapun yang melihatnya. Maka dari itu, wajar saja jika Lamborghini dijual dengan harga yang tinggi.

Selain memproduksi varian-varian reguler seperti, Aventador, Huracan, dan Urus, Lamborghini juga sering kali mengembangkan model eksklusif. Jika, varian reguler saja sudah mahal, harga model eksklusif ini dapat lebih fantastis lagi

Dilansir dupontregeistry.com, Lamborghini edisi terbatas dapat dibanderol puluhan hingga ratusan miliar rupiah. Angka tersebut sudah seharga dengan satu unit rumah mewah.

Lantas, seperti apa mobil-mobil yang harganya fantastisnalar ini? Daripada penasaran, berikut rinciannya:

1. Veneno 2013

Model ini merupakan varian eksklusif yang diproduksi dalam rangka merayakan 50 tahun berdirinya Lamborghini. Veneno pertama kali diperkenalkan pada ajang Geneva Motor Show 2013 di Swiss. 

Supercar ini ditenagai dengan mesin V12 6,5 liter berkapasitas 6496 cc. Mesin tersebut dapat memuntahkan tenaga sebesar 751 HP/8400 RPM, torsi 690 Nm/5500 RPM, dan kecepatan maksimal 356 km/jam.

Satu unit Lamborghini Veneno 2013 dijual dengan harga harga 4 juta dolar AS atau setara dengan Rp 61,4 miliar.

 

 

2. Sesto Elemento 2011

Lamborghini Sesto Elemento
Lamborghini Sesto Elemento (Foto: 6speedonline).... Selengkapnya

Model eksklusif berikutnya adalah Lamborghini Sesto Elemento 2011. Sayangnya, Sesto Elemento hanya diperuntukan untuk mengaspal di sirkuit balapan. 

Bodinya yang terbuat dari carbon fiber membuat Lamborghini eksklusif ini terlalu enteng untuk jalan raya. 

Kemudian untuk Mesin, mobil ini menggunakan V10 bertenaga 578 Hp dan torsi 540 Nm. Hebatnya, enjin ini sanggup menempuh 0-100 Km/jam hanya dalam waktu 2.5 detik. 

Supercar bertenaga besar ini hanya dijual 20 unit di seluruh dunia. Satu unit Lamborghini Sesto Elemento 2011 dibanderol 2,2 juta dolar AS atau setara dengan Rp33,7 miliar.

3. Sian FKP 37

Beralih ke varian yang lebih modern, Sian FKP 37 juga termasuk salah satu Lambo termahal. Sian FKP 37 ini merupakan supersport car pertama yang ditenagai oleh mesin V12 dan teknologi hibrida.

Mobil ini pertama kali diperkenalkan pada September 2019. Tipe mesin yang digunakan adalah V12 6.5 liter berkapasitas 6.498 cc. 

Mesin tersebut dapat menghasilkan tenaga maksimal sebesar 773 tk/8.500 rpm dan torsi 720 Nm/6.750 rpm. Sementara itu, motor listrik pada Sian FKP 37 memiliki tenaga sebesar 48 Volt dengan tenaga maksimum 34 tk dan torsi 38 Nm.

Sian FKP 37 hanya diproduksi 37 unit dengan harga mulai 3,7 juta dolar AS atau Rp 56,8 miliar.

 

 

4. Miura SV 1971

Jika tadi membahas mobil modern, kini juga ada mobil klasik. Miura SV 1971 pertama kali diluncurkan lamborghini pada 1966. 

Pada masanya, mobil ini terkenal dengan kecepatan dan modelnya yang seksi. Supercar ini ditenagai dengan mesin 3929 cc dengan tenaga maksimal sebesar 415 Hp/7900 RPM dan torsi 420 Nm/5700 RPM/

Terakhir kali, Miura SV 1971 sudah terjual pada seorang kolektor dengan harga 8,3 juta dolar AS atau  Rp127 miliar.

5. Veneno Roadster 2014

Terakhir, ada Veneno Roadster 2014. Supercar eksklusif yang satu memiliki harga yang jauh lebih fantastis dibanding mobil-mobil sebelumnya. 

Bahkan Veneno Roadster  ini memegang rekor sebagai mobil Lamborghini yang terjual dengan harga tertinggi. Pada awalnya, Veneno Roadster ini disita oleh pihak berwenang Swiss.

Kemudian mobil tersebut dilelang di rumah pelelangan Bonhams, Swedia dengan harga awal $4.5 juta atau sekitar Rp 64 miliar. Namun, tidak disangka-sangka, bid mobil ini terus naik hingga terjual di angka $8.3 juta atau sekitar Rp 118 miliar. 

Lamborghini Veneno Roadster sendiri menggunakan mesin V12 6,5 liter yang dapat menghasilkan tenaga sebesar 730 tk. Enjin Itu mampu melesat dengan kecepatan i kecepatan maksimal 354 km/jam.

Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya