Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mendukung terbentuknya koalisi kekeluargaan yang terdiri dari tujuh parpol untuk mencari penantang Ahok. Ia bahkan dengan tegas mendesak PDIP mengusung kadernya, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini.
"Satu kata, Risma. Saya Risma, sedang merayu Ibu Risma agar bisa ke Jakarta. Ini soal memilih pemimpin itu kan trust, soal hati," kata Zulkifli Hasan yang akrab dipanggil Zulhas di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (9/8/2016).
Ia mengatakan, pihaknya sudah lama menjalin komunikasi dengan PDIP, karena PAN sangat berharap dengan kader kuat PDIP yang sudah digadang-gadang sejak dulu itu.
"Saya sudah jauh hari berkomunikasi, kalau kita harapkan partai-partai bisa bersepakat bersama-sama yang bisa mengimbangi Pak Ahok dan yang bisa lebih kuat itu namanya Ibu Risma," tegas Zulhas.
Mengenai koalisi kekeluargaan, menurut dia, sudah kesepakatan bersama. "Pasti setuju (koalisi kekeluargaan). Memang itu sudah kesepakatan kita," ujar dia.
Koalisi tersebut, ia menambahkan, dibuat untuk memberikan alternatif pilihan bagi warga Ibu Kota. Sebab, selama ini yang menonjol adalah calon incumbent atau petahana Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.
"Pak Ahok sudah ada parpol pendukung, popularitas, kandidat kuat, itu bagus. Tapi kita harus berikan alternatif pilihan bagi masyarakat Jakarta," ucap Zulkifli Hasan.
Ketum PAN: 1 Kata Risma, Saya Risma
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan mendesak PDIP segera mengusung kadernya Tri Rismaharini atau Risma menjadi penantang Ahok.
diperbarui 09 Agu 2016, 15:23 WIBDiterbitkan 09 Agu 2016, 15:23 WIB
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (kanan) berbincang dengan Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais usai Rakernas di Hotel Mercure, Jakarta, (29/5).Bahasan termasuk Pilkada serentak yang akan berlangsung pada 2017 mendatang. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Mengatasi Data Seluler Tidak Muncul di HP Android dengan Mudah
Hati-hati, 10 Wilayah di Pesisir Utara Jakarta Diminta Waspada Banjir Rob
Bawaslu, KPU dan Kementerian PPPA Komitmen Jaga Ruang Aman bagi Perempuan di Pilkada
Momen Isyana Sarasvati Bernyanyi Bersama Keluarga di Konser Lost in Harmony
Ini Cara Merebus Brokoli Agar Tetap Renyah dan Kaya Nutrisi
Mike Tyson Ungkap Hampir Meninggal Sebelum Adu Jotos dengan Jake Paul
Kejar Target Penjualan, Tesla Tawarkan Banyak Bonus untuk Konsumen di Musim Liburan
Victoria Kjær Theilvig Cetak Sejarah Sebagai Miss Universe 2024 Pertama dari Denmark, Indonesia Tak Dapat Gelar
Naik 14%, Perusahaan Perakit iPhone Foxconn Catat Pendapatan Rp 23,8 Triliun
Xi Jinping Janji China Akan Terus Kerja Sama dengan Pemerintahan Donald Trump
Daftar KEK Paling Laris di Indonesia, Investasi Capai Rp 242,5 Triliun
Oppo Find X8 Series Meluncur dengan Dimensity 9400: Tawarkan Performa dan AI Mumpuni