Saat Sandiaga Uno Diminta Seperti Ali Sadikin

Seorang warga meminta Sandiaga Uno bersikap seperti Ali Sadikin ketika menggusur warga.

oleh Taufiqurrohman diperbarui 11 Nov 2016, 13:17 WIB
Diterbitkan 11 Nov 2016, 13:17 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Saat blusukan di RW 02 Kelurahan Cempaka Baru, Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat, calon wakil gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno diminta bersikap seperti Ali Sadikin. Terutama masalah penggusuran, jika Sandiaga dan pasangannya Anies Baswedan terpilih sebagai gubernur DKI Jakarta.

"Ali Sadikin dulu lakukan penggusuran dikasih rumah, bertanya sama rakyat dulu. Tirulah Ali Sadikin. Coba kaya Ali Sadikin, Pak," kata warga bernama Lazuardi kepada Sandiaga di Cempaka Baru, Jumat (11/11/2016).

Sandiaga berkomitmen akan meniru sikap mantan gubernur DKI Jakarta itu ketika harus menggusur warga. Apalagi anak Ali Sadikin yakni Boy Sadikin merupakan bagian dari tim Anies-Sandi.

Politikus Partai Gerindra ini menambahkan, program yang dilakukan Ali Sadikin terdahulu harus diteruskan demi kepentingan rakyat Jakarta.

"Boy Sadikin ada di kita. Kita mendukung yang dilakukan Ali Sadikin," tandas Sandiaga.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya