Hujan-hujanan, Ganjar Bakar Semangat Pendukungnya di Konser Magelang

Ganjar memuji keberanian, kemeriahan dan antusiasme pendukungnya yang ada di Magelang. Mantan gubernur Jawa Tengah itu mengajak kepada para pendukungnya untuk terus menggalang dukungan menjelang waktu pencoblosan.

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 08 Feb 2024, 12:35 WIB
Diterbitkan 07 Feb 2024, 19:01 WIB
Calon presiden nomor urut 03, Ganjar Pranowo
Calon presiden nomor urut 03, Ganjar Pranowo menghadiri pesta rakyat relawan sahabat Ganjar di Lapangan Bola Tamagung di Tinggalarum, Tamanagung, Kec. Muntilan, Kab. Magelang, Jawa Tengah, Rabu (7/2/2024). (Liputan6.com/Delvira Hutabarat)

Liputan6.com, Jakarta - Calon presiden nomor urut 03, Ganjar Pranowo menghadiri pesta rakyat relawan sahabat Ganjar di Lapangan Bola Tamagung di Tinggalarum, Tamanagung, Kec. Muntilan, Kab. Magelang, Jawa Tengah, Rabu (7/2/2024) sore.

Meski diguyur hujan deras, semangat ribuan orang yang telah lama menunggu kedatangan Ganjar tidak berkurang. Ganjar pun membakar semangat para pendukungnya. 

"Kalian enggak takut hujan ini, berani sama hujan?" kata Ganjar kepada pendukungnya. 

"Berani," jawab mereka. 

Ganjar pun memuji keberanian, kemeriahan dan antusiasme pendukungnya yang ada di Magelang. Mantan gubernur Jawa Tengah itu mengajak kepada para pendukungnya untuk terus menggalang dukungan karena waktu pencoblosan tinggal menghitung hari. 

"Hujan saja rame terus, pasti ini anak-anak militan semuanya. Saya titip tetep jaga kekompakan. Jangan lupa coblos nomor?" ujar Ganjar.

"Tiga," jawab masyarakat. 

"Yuk kompak semua. I Love you," tutur Ganjar dengan bahasa isyarat. 

Apresiasi Militansi Pendukung

Calon presiden nomor urut 03, Ganjar Pranowo
Calon presiden nomor urut 03, Ganjar Pranowo menghadiri pesta rakyat relawan sahabat Ganjar di Lapangan Bola Tamagung di Tinggalarum, Tamanagung, Kec. Muntilan, Kab. Magelang, Jawa Tengah, Rabu (7/2/2024). (Liputan6.com/Delvira Hutabarat)

Ganjar mengapresiasi militansi pendukungnya termasuk para relawan yang mengundangnya dalam berbagai pesta rakyat di berbagai daerah, termasuk di Jawa Tengah. 

"Kami menjumpai para relawan yang selalu bersemangat, hujan-hujan juga ramai. Bertemu membuat tambah semangat mereka," tegas Ganjar. 

Pesta rakyat ini turut di meriahkan penampilan dari grup NDX AKA, band legendaris TIPE-X dan artis-artis ternama lainnya. Selain itu, dimeriahkan stan UMKM yang menyediakan makanan dan jajanan enak serta ratusan doorprize menanti di acara ini.

Turut hadir Wakil Ketua TPN Ganjar-Mahfud,  Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa hingga TPD. 

Infografis Isu Ganjar-Mahfud Koalisi dengan Anies-Muhaimin. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Infografis Isu Ganjar-Mahfud Koalisi dengan Anies-Muhaimin. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya