Liputan6.com, Makassar - Petualangan anggota Polri gadungan, ‎Hamzar Azis (30), warga Jalan Baso Daeng Ngawing, Pallangga, Gowa, berakhir di Makassar. Dia diciduk oleh personil Satuan Brimob Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan dan Barat di Kafe Kareba, Jalan Penghibur, Makassar, Selasa 22 September 2015 sekitar pukul 23.50 Wita.
Pemuda yang kerap mengaku sebagai anggota Polri ini ‎kemudian digelandang ke Markas Komando Satuan Brimob Polda Sulselbar. Selanjutnya dia menjalani pemeriksaan dan pengembangan lebih lanjut. Penyelidikan kasusnya kemudian dialihkan ke Mapolrestabes Makassar.
Kepala Bidang Humas Polda Sulselbar Kombes Pol. Frans Barung Mangera mengatakan polisi gadungan tersebut diketahui berprofesi sebagai pengawas tambang. Polisi masih melakukan pengembangan terhadap motif pelaku.
"Jangan sampai ada korban lagi yang ditipu pelaku, sementara ini masih kita selidiki," kata Frans kepada Liputan6.com saat dihubungi, Rabu (23/9/2015).
Dari penggeledahan atas pelaku ditemukan ‎beberapa barang antara lain 1 pin emas berlogo Tri Brata, 1 pucuk badik, 4 unit telepon genggam, 2 tas handphone, 1 tabung gas merek Zippo, 1 lembar STNK sepeda motor Yamaha Mio, 2 lembar KTP aktif, 1 lembar kartu nama NCB Interpol Indonesia. (Hmb/Ans)
Polisi Ciduk Pengawas Tambang yang Mengaku Polisi
Polisi gadungan juga membawa kartu nama interpol.
diperbarui 23 Sep 2015, 18:27 WIBDiterbitkan 23 Sep 2015, 18:27 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Arti Kata "Shibal", Pahami Makna dan Penggunaan Kata Umpatan Korea
Arti Lafaz "Alhamdulillahirobbilalamin", Berikut Makna Mendalam dan Keutamaannya
Videonya Sempat Viral, Caroline Riady Mengaku Jarang Naik Helikopter
Sinopsis 'The Bayou', Ketika Teror Buaya Menghantui Para Penyintas Pesawat Jatuh
5 Tempat yang Diteliti NASA Karena Dinilai Dapat Menunjang Kehidupan
Arti Kata "Masyaallah Tabarakallah", Begini Makna, Penggunaan, dan Keutamaannya
Makna Tersembunyi di balik Lagu "One Of The Girl", Dinilai Kontroversi dan Provokatif
Link Live Streaming Liga Champions Manchester City vs Real Madrid, Sebentar Lagi Kick-off di Vidio
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Rabu 12 Februari 2025
Memahami Arti Istilah "Vibes" dan Penggunaannya dalam Bahasa Sehari-hari
Memahami Arti Twibbon dan Cara Membuatnya dengan Mudah
Memahami Konsep "Lead" dalam Dunia Digital Marketing, Berikut Pengertian, Jenis, dan Cara Mendapatkannya