Panti Pijat di Bandung Dilempar Bom Molotov

Bom molotov yang dilempar ke panti pijat terbuat dari botol minuman energi dengan sumbu kain.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 05 Feb 2016, 16:03 WIB
Diterbitkan 05 Feb 2016, 16:03 WIB
Ilustrasi Bom
Ilustrasi Bom

Liputan6.com, Bandung - Sebuah panti pijat di Jalan Paledang No 93, RT 01/08, Kelurahan Paledang, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung dilempar bom molotov oleh orang tidak dikenal.

Dari informasi yang dihimpun, kejadian berlangsung pada Jumat (5/2/2016) pagi sekitar pukul 05.30 WIB. Kondisi lokasi kejadian sepi saat itu. Terlihat 2 orang mencurigakan menggunakan sepeda motor.

Tidak lama berselang, terdengar ledakan dan muncul semburan api di bagian atap. Melihat kejadian tersebut, pemilik rumah serta warga bergegas memadamkan api.


Saat dikonfirmasi, Kabid Humas Kepolisian Daerah Jawa Barat, Kombes Sulistyo Pudjo Hartono menjelaskan saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan.

"Kita masih melakukan penyelidikan. Tapi kalau kejadian benar ada, bom molotov dilempar ke dalam rumah," kata dia kepada Liputan6.com, di Bandung, Jumat (5/2/2016).

"Tapi, untuk motif kita masih selidiki. Kita telah periksa beberapa orang saksi atas kejadian tersebut," kata dia. 

Bom molotov itu terbuat dari botol minuman energi dengan sumbu kain.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya