Menapaki Jejak Pesohor, dari Charlie Chaplin hingga Sukarno di Stasiun Cibatu Garut

Perjalanan Presiden Jokowi ke Garut, Jawa Barat, seolah membuka lembaran memori perjalan para pesohor negeri ini sejak dulu di kota Intan Garut.

oleh Jayadi Supriadin diperbarui 18 Jan 2019, 13:31 WIB
Diterbitkan 18 Jan 2019, 13:31 WIB
Sterilisasi Stasiun Kereta Api Cibatu yang akan digunakan persinggahan Presiden Jokowi
Sterilisasi Stasiun Kereta Api Cibatu yang akan digunakan persinggahan Presiden Jokowi (Liputan6.com/Jayadi Supriadin)

Liputan6.com, Garut - Kunjungan kerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggunakan jalur darat Kereta Api (KA) dari Stasiun Bandung-Cibatu, Garut, Jawa Barat, Jumat (18/1/2019), seolah membuka sejarah indah jalur kereta api sejak dulu. Selama di sana, Jokowi bakal mereaktivasi jalur kerta api hingga ke pusat kota Garut.

"Dari kemarin sudah sibuk persiapan, ada beberapa Paspamres juga yang datang, informasinya pak Jokowi jadi datang ke sini mau meresmikan jalur kereta," ujar Nyanyang (45), salah satu warga Desa Cibatu, Kamis, 17 Januari 2019.

Sesuai hasil hasil rapat sementara di Setda Garut, setelah terbang menggunakan pesawat kenegaraan dan mendarat di Bandara Husen Sastranegara, perjalanan selanjutnya Presiden Jokowi ke kota Intan Garut, menggunakan jalur darat kereta api hingga Stasiun Cibatu.

Selama dua hari di kota Intan Garut, Jokowi akan melangsungkan beberapa agenda. Selain meresmikan reaktivasi jalur kereta Cibatu-Garut Kota, jalur ini memang sudah menjadi prioritas selain jalur kereta Banjar-Pangandaran, Rancaekek-Tanjungsari, dan Bandung-Ciwidey yang akan digarap pemerintah.

Saat ini, progres reaktivasi sudah dimulai, terlihat tampak rel sepanjang 50 meter di dekat pintu perlintasan jalan Cibatu sudah terpasang. Selain itu, rumah-rumah penduduk yang menempati jalur Cibatu-Garut di Kampung Cibodas, Desa Keresek, Kecamatan Cibatu juga sebagian sudah dibongkar.

Kemudian acara peletakan batu pertama Perumahan Paguyuban Pemotong Rambut Garut (PPRG) di Kecamatan Banyuresmi dan dilanjutkan dengan peletakan batu pertama Wisma Santri Pesantren Darul Arqam (DA), sedangkan pada malam harinya, Presiden Jokowi telah mengagendakan sejumlah kegiatan internal berkaitan dengan pilpres.

Sejumlah ruas jalan disterilkan, tampak petugas gabungan TNI-Polri terlihat terkonsentrasi di Stasiun Cibatu, yang dulu pernah disinggahi komedian Hollywood, Charlie Chaplin.

Wakil Bupati Garut Helmi Budiman menyatakan selama di Garut, Presiden Jokowi akan melangsungkan beberapa agenda kerja kenegaraan, termasuk sejumlah agenda pertemuan dengan simpatisan dan tim pemenangan pilpres nomor urut 01 tersebut. "Semoga seluruh agendanya Presiden berlangsung lancar," ujar dia.

Dalam catatan sejarah, Stasiun Cibatu pernah disinggahi beberapa pesohor tanah air termasuk dunia. Selain Charlie Chaplin, tercatat Georges Clemenceau, mantan Perdana Menteri Perancis juga pernah berlibur ke Garut dan singgah di stasiun kereta ini.

Kemudian Presiden Sukarno dan Wakil Presiden Mohammad Hatta, juga tidak ketinggalan pernah singgah di Stasiun Cibatu, dalam perjalannya menuju Yogyakarta. Bahkan Bung Karno, sempat turun menemui warga Garut dan menyampaikan pidato.

Jadwal Kunjungan Jokowi di Garut

Perum Tukang Cukur PPRG yang akan diresmikan Presiden Jokowi
Perum Tukang Cukur PPRG yang akan diresmikan Presiden Jokowi (Liputan6.com/Jayadi Supriadin)

Berdasarkan hasil rapat sementara di Sekretariat Daerah (Setda) Garut, berikut jadwal kunjungan Presiden Jokowi 18-19 Januari 2019, sebagai berikut :

Tanggal 18 Januari 2019 :

  • Pukul 07.00 take off dari Bandara Halim Perdanakusumah 08.05 WIB tiba di Lanud Husen Sastranegara
  • Pukul 08.45 dari Stasiun Bandung dengan KLB Cibatu (1 jam 20 menit) tiba 10.20 WIB
  • Dilanjutkan acara peninjauan reaktivasi rel Cibatu - Garut s/d 11.30 WIB
  • Dilanjutkan salat Jumat dimasjid agung Cibatu (jarak hanya 600 meter),
  • Setelah salat Jumat 12.45 WIB pembagian sertipikat wakaf, dilanjutkan jalan kaki menuju pasar kolot dan meninjau beberapa rumah warga yang akan dipasang instalansi listrik.
  • Selanjutnya 13.30 WIB menuju Alun-alun Cibatu meninjau warga yang jualan binaan PNM 500 orang dan dialog.
  • Pukul 14.30 sd 15.00 WIB menuju RM HEGAR SARI masih sejalur dengan Desa Sukamukti untuk makan siang.
  • Pukul 15.30 s/d 16 30 WIB meninjau Rusun PPRC Desa Sukamukti Banturesmi dan rusun Darul Arkom Giat peresmian dan peletakan batu pertama.
  • Pukul 17.00 s/d 17.30 WIB menuju Situ Bagendit acara cukur massal.
  • Pukul 17.30 WIB menuju hotel Santika istirahat dan acara sendiri di ballroom hotel.

Tanggal 19 Januari 2019 :

  • Pukul 07.30 WIB dari hotel Santika menuju Cihuni giat tanam padi s/d pukul 9.40 WIB
  • Pukul 09.45 WIB menuju Gor Ciateul selesai 11.30 WIB
  • Pukul 11. 35 WIB menuju Gor. Mandala Copong giat program PKH dan penyerahan bantuan
  • Pukul 13.10 WIB menuju RM Cibiuk makan siang dilanjutkan acara pemenangan pemilu 14.45 WIB
  • Pukul 14.45 WIB menuju Desa Banjarsari Kecamatan Bayongbong pembagian sertifikat tanah 5.000 orang
  • Pukul 16.30 WIB Rangkaian RI 1 menuju Jakarta melalui darat via Karawang.
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya