Datang ke Palembang, Ridwan Kamil Borong Jagung Petani Banyuasin

Gubernur Jabar Ridwan Kamil datang ke Palembang untuk memborong jagung hasil pertanian petani di Banyuasin Sumsel.

oleh Nefri Inge diperbarui 03 Jun 2021, 09:30 WIB
Diterbitkan 03 Jun 2021, 09:30 WIB
Gubernur Lampung Imbau Petani Tanam Jagung
Gubernur Lampung, M Ridho Ficardo mengimbau petani beralih ke tanaman jagung sebagai respons jangka pendek akibat kejatuhan harga singkong.

Liputan6.com, Palembang - Komiditi pertanian yang besar di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), membuat Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil melirik potensi pangan tersebut.

Alhasil pada hari Rabu (2/6/2021) pagi, Ridwan Kamil secara langsung datang ke Kota Palembang Sumsel, untuk menjalin kerjasama di bidang komoditi pangan, yaitu jagung.

Gubernur Jabar Ridwan Kamil dan BUMD Agro Jabar, menandatangani kerjasama dengan PT Pupuk Sriwidjadja (Pusri) dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuasin.

Penandatanganan kerjasama yang digelar di ruang VVIP Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang tersebut, dalam rangka memborong puluhan ribu ton jagung hasil pertanian di Banyuasin.

Diungkapkan Ridwan Kamil, Jabar membutuhkan 25.000 ton jagung setiap bulannya. Namun daerah yang dipimpinnya, tidak dapat memenuhi kebutuhan pangan dalam jumlah yang besar.

“Karena itu, kami datang ke Sumsel dan ingin kerjasama untuk itu. Tahap pertama kerjasamanya untuk jagung dulu, baru nantinya produk pangan lain,” ucap Ridwan Kamil.

Salah satu alasan Ridwan Kamil membidik Kabupaten Banyuasin, karena daerah tersebut dikenal sebagai sentra pangan, khususnya jagung yang sangat dibutuhkan di Jabar.

Dia mengatakan, kedatangannya ke Sumsel sendiri adalah sebagai saudagar, yang akan memborong pangan jagung dalam skala besar. Menurut mantan Wali Kota (Wako) Bandung tersebut, Pemprov Jabar memiliki slogan untuk mengurangi kompetisi dan memperbanyak kolaborasi.

Kerjasama tersebut juga, lanjut Ridwan Kamil, adalah bagian dari kolaborasi antara Pemprov Jabar, Pemkab Banyuasin dan Pusri sebagai penyuplai pupuk nantinya.

“Sebagai sentra jagung, Banyuasin juga memiliki area yang luas untuk tanam jagung. Di Jabar ada banyak keterbatasan kita, terutama area tanam,” ungkap Ridwan Kamil.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini :

Petani Milenial

Datang ke Palembang, Ridwan Kamil Borong Jagung Petani Banyuasin
Gubernur Jabar Ridwan Kamil bersama Bupati Banyuasin Askolani dan Direktur PT Pusri Tri Wahyudi, seusai menandatangani kerjasama komoditi jagung Banyuasin, di ruang VVIP Bandara SMB II Palembang Sumsel (Liputan6.com / Nefri Inge)

“Sementara konsumsi dan kebutuhan kita sangat besar. Untuk 25.000 ton jagung ini butuh lahan sekitar 5.000-10.000 hektar lahan, karenanya kita pilih Sumsel dan difasilitasi Pusri,” katanya.

Pemprov Jabar juga sedang mengoptimalkan petani milenial, dan hal tersebut sudah dilaksanakan di Jabar.

“Untuk mengadopsi petani milenial ini tentu berproses, baru dirilis. Butuh waktu sekitar satu tahun. Jika sudah setahun, sistem dan anggaran kebijakan sudah ada dan kita evaluasi,” ucapnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya