Tak Lazim, 3 Produk Cokelat Asli Yogyakarta Ini Punya Varian Rasa Pedas

Di Yogyakarta, ada tiga macam produk cokelat yang justru menawarkan cita rasa tidak lazim.

oleh Switzy Sabandar diperbarui 03 Mar 2022, 12:00 WIB
Diterbitkan 03 Mar 2022, 12:00 WIB
cokelat makan dan cokelat masak
ilustrasi cokelat batang/copyright by And-One (Shutterstock)

Liputan6.com, Yogyakarta - Cokelat biasanya identik dengan rasa manis dengan segala jenis variannya. Di Yogyakarta, ada tiga macam produk cokelat yang justru menawarkan cita rasa tidak lazim, mulai dari kaya rempah hingga pedas.

Dikuitp dari berbagai sumber, berikut tiga perusahaan cokelat dari Yogyakarta yang memiliki cokelat dengan cita rasa unik dan tidak lazim.

1. Tugu Chocolate

Cokelat Tugu berlokasi di Jalan Tegal Gendu No 31, Prenggan, Kotagede, Yogyakarta. Toko cokelat ini menempati bangunan dua tingkat yang kontemporer, lengkap dengan halaman parkir yang luas.

Selain belanja cokelat, wisatawan juga bisa mencoba membuat cokelat sendiri. Tugu Chocolate hadir di Yogyakarta dengan 17 varian rasa yang unik dengan menggunakan kemasan yang juga menarik bertema tempat wisata nusantara, mulai dari varian kopi, jahe hingga cabai yang bikin cokelat pedas.

Tugu Chocolate memilih bahan baku buah kakao dari petani lokal, yakni berasal dari Gunungkidul. Tugu Chocolate dibanderol mulai dari Rp12.000 hingga Rp30.000 saja. Tugu Chocolate buka setiap hari, mulai jam 09.00 WIB hingga 17.00 WIB.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Cokelat Rendang

2. Cokelat Monggo

Produk cokelat lokal juga tentu tak kalah berkualitas dan enak dari cokelat impor yang dijual di pasaran. Salah satu produk cokelat lokal yang dapat menjadi pilihan oleh-oleh kekinian Yogyakarta adalah Chocolate Monggo.

Toko Chocolate Monggo berlokasi di Jalan Dalem KG III Nomor 978, Purbayan, Kotagede, Kota Yogyakarta. Di tempat ini, pembeli tak hanya bisa membeli cokelat lokal untuk oleh-oleh, tapi juga bisa melihat pembuatan coklatnya secara langsung yang bersih dan higienis.

Cokelat Monggo memiliki lebih dari 40 varian cokelat yang dapat dipilih, mulai dari dark chocolate, cokelat tiramisu, cokelat rasa rendang hingga cokelat rasa durian, tersedia di toko cokelat ini.

Harga cokelat monggo dibanderol mulai dari Rp 22.000 saja. Cokelat Monggo buka pukul 09.00 WIB hingga 17.00 WIB setiap harinya.

 

Cokelat Rempah

3. Cokelat Ndalem

Cokelat nDalem hadir dengan mengangkat budaya lokal dan cita rasa khas Indonesia. Di setiap kemasan cokelatnya, cokelat ini menyajikan berbagai cerita rakyat khas Indonesia.

Desain produknya pun kental dengan budaya lokal, khususnya Jawa. Coeklat Ndalem memiliki 18 varian rasa cokelat, seperti rempah-rempah cengkeh, kayu manis, sereh, cokelat rasa pedas dari cabai, jahe, dan mint hingga cokelat rasa es rujak.

Cokelat Ndalem juga memiliki berbagai varian lainnya yang merupakan rasa klasik seperti dark chocolate, extra dark chocolate, dan less sugar dark chocolate.

Uniknya, ciri khas cokelat ala Ndalem ini masih memiliki rasa khas rempah-rempah dari Indonesia. Cokelat Ndalem dijual dengan kisaran harga Rp 12.000 hingga Rp 30.000. Cokelat Ndalem buka hari Senin sampai Sabtu, mulai pukul 08.00 hingga 21.00.

(Tifani)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya