Liputan6.com, Palembang - Ketua DPP Partai Golongan Karya (Golkar) Airlangga Hartarto datang ke Palembang Sumatera Selatan (Sumsel), dalam rangka menggelar pasar murah dan rapat internal bersama kadernya. Jumat (26/1/2024) pagi, Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian tersebut datang ke lokasi pertama di Kebun Gede Venue di Ilir Barat 2 Palembang bersama rombongannya.
Ratusan warga Palembang hadir memadati lokasi acara, untuk mendapatkan kupon paket bahan pokok dengan harga yang terjangkau. Selain membagikan 4.000 kupon paket bahan pokok, Airlangga juga menyediakan 7 tiket berangkat umrah gratis bagi warga Palembang yang beruntung.
Advertisement
Baca Juga
Kehadiran Airlangga Hartarto di Palembang, dalam rangka memperkuat basis suara untuk kemenangan Partai Golkar dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang. Dia meyakini jika Sumsel menjadi basis suara terbanyak untuk Partai Golkar dan juga bisa memenangkan pasangan calon (paslon) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pemilhan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.
“Kita menargetkan kemenangan Partai Golkar. Apalagi dari dulu masyarakat pemilih loyal Partai Golkar ada di Sumsel. Kemenangan di Sumsel akan terjadi lagi,” ucapnya, setelah membagikan tiket ibadah umrah gratis ke warga Palembang.
Airlangga Hartarto melanjutkan perjalanan menuju Hotel Arista Palembang, menghadiri rapat internal kader Partai Golkar se-Sumbagsel.
Usai memimpin rapat tersebut, Airlangga Hartarto membocorkan hasil rapat bersama para kadernya dalam memenangkan paslon Prabowo-Gibran.
Para kader dari DPD Partai Golkar se-Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) yang hadir, yakni dari Palembang, Lampung, Bengkulu dan Bangka Belitung (Babel).
Anggota Partai Golkar se-Sumbagsel yang hadir, untuk memantapkan kesiapan menuju Pemilu 2024, terutama kemenangan di Pilpres dan Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 nanti.
“Ini pertemuan jelang Pemilu 2024, setiap daerah punya target-targetnya. Kita minta ketuanya terus bergerak satu suara, satu komando dan satu linier memenangkan Prabowo-Gibran,” ungkapnya.
Target Kemenangan
Airlangga Hartarto menargetkan kemenangan Partai Golkar se-Sumbagsel mencapai 55 persen, terutama di Pilpres dan Pileg 2024. Namun dia enggan bersuara terkait persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 nanti.
Saat disinggung tentang Presiden Joko Widodo yang terbuka untuk berkampanye, Airlangga Hartarto berujar jika hal tersebut adalah hak konstituen masing-masing.
“Setiap konstitusional dimiliki setiap warga negara, termasuk presiden. Jika presiden berpolitik, bukan hal yang baru. Presiden Soekarno, Soeharto, BJ Habibie, Gus Dur, Megawati dan SBY pun berpolitik, itu hal yang lumrah,” ujarnya.
Ditambahkan Ketua DPD Partai Golkar Sumsel, Bobby Adhityo Rizaldi, kemenangan Partai Golkar di Pilpres dan Pileg 2024 menjadi suatu hal yang mudah diwujudkan.
“Khusus untuk di Sumsel, target 4 kursi di DPR RI. Sedangkan di kabupaten/kota, kita bisa menangkan untuk (posisi) ketua DPRD lagi,” ungkapnya.
Advertisement