Berkat Inovasi Berkelanjutan, Lemonilo Perluas Jangkauan Pasar

Keberhasilan ekspansi Lemonilo seiring dengan kesuksesan dari inovasi Lemonilo yang berkelanjutan dan melihat peluang untuk bisa menjangkau pasar yang lebih luas.

oleh Tim Regional diperbarui 09 Mei 2024, 09:30 WIB
Diterbitkan 08 Mei 2024, 09:46 WIB
Lemonilo
Produk Lemonilo Ramen. (Foto: Dok.)

Liputan6.com, Jakarta - Perusahaan healthy lifestyle consumer goods di Indonesia, Lemonilo memasuki tahap baru dalam ekspansi produknya secara global. Hal ini ditandai dengan ekspor produk Lemonilo Ramen ke Costco, salah satu retailer terbesar di Amerika Serikat.

Tonggak pencapaian ini menjadi langkah strategis bagi Lemonilo untuk terus berkomitmen dalam memperluas jangkauannya secara global.

Co-CEO Lemonilo, Shinta Nurfauzia mengatakan, keberhasilan ekspansi Lemonilo secara global ke pasar Amerika Serikat melalui Costco ini seiring dengan kesuksesan dari inovasi Lemonilo yang berkelanjutan dan melihat peluang untuk bisa menjangkau pasar yang lebih luas.

“Ekspansi produk Mie Lemonilo Ramen ke Amerika Serikat merupakan salah satu bentuk perkembangan inovasi Lemonilo dalam mencapai visi misi kami, untuk terus memberikan akses makanan dengan komposisi yang jujur, rasa yang enak dan pastinya berkualitas kepada lebih banyak orang di seluruh dunia. Dalam mengakomodasi kebutuhan ini, kami menjual produk Lemonilo Ramen berbasis Vegan untuk pasar Amerika Serikat,” kata Shinta dalam keterangan tertulis.

Selain itu, Co-CEO Lemonilo Ronald Wijaya juga menuturkan optimisme perusahaan untuk terus melakukan ekspansi pasar secara global yang disertakan dengan kualitas produk yang aman dan lebih sehat.

“Sebagai perusahaan yang berkomitmen terhadap well being konsumen, kami akan selalu berupaya untuk terus melakukan inovasi dengan konsistensi tanpa pengawet, penguat rasa dan pewarna buatan. Selain itu kami terus memperluas jangkauan ke negara-negara tujuan ekspor lainnya,” kata dia.

“Perusahaan sangat optimis untuk terus memperluas akses produk Lemonilo dan memastikan bahwa produk Lemonilo yang tersebar sehat, aman dan berkualitas sehingga bisa dinikmati seluruh kalangan,” ujar Ronald menambahkan.

Adapun tiga varian Lemonilo Ramen Chick’n Chow Mein, Fire Chow Mein dan Chick’n Curry Soup kini tersedia di kawasan Metropolitan Los Angeles yang bisa didapatkan secara langsung di Costco, dan beberapa toko retail ternama lainnya seperti Pavilions, Daiso, Central Market serta secara online melalui situs e-commerce Amazon.

Langkah ini sejalan dengan dedikasi perusahaan untuk menyediakan produk dengan kualitas terbaik bagi pelanggan di pasar global.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya