Risty Tagor Comeback Layar Lebar dalam Film 'Home Sweet Loan', Berikut Profilnya

Risty Tagor belakangan ini jadi sorotan publik setelah melakukan comeback bermain film layar lebar di "Home Sweet Loan". Berikut profil, perjalanan karier, hingga daftar filmnya.

oleh Natasa Kumalasah Putri diperbarui 11 Okt 2024, 15:00 WIB
Diterbitkan 11 Okt 2024, 15:00 WIB
[Liputan6] Risty Tagor
(Sumber: Instagram @ristytagor)

Liputan6.com, Bandung - Belakangan ini artis Indonesia, Risty Tagor menjadi sorotan warganet karena kemunculannya dalam film baru bertajuk “Home Sweet Loan”. Diketahui, film tersebut menjadi comeback layar lebarnya setelah 15 tahun absen dari dunia perfilman.

Film yang diproduksi oleh Visinema ini mempunyai tema tentang keluarga, persahabatan, hingga cinta. Melalui filmnya, Risty Tagor berperan sebagai karakter bernama Tanish yang merupakan sahabat dari pemeran utama di filmnya.

Selain Risty Tagor, film ini juga diramaikan oleh sejumlah aktor dan artis populer mulai dari Derby Romero, Yunita Siregar, hingga Fita Anggriani. Sebagai informasi, Home Sweet Loan digarap oleh sutradara Sabrina Rochelle Kalangie.

Film ini tayang secara perdana sejak Kamis (26/9/2024) lalu dan masih tayang di seluruh bioskop Indonesia. Mempunyai durasi sekitar 1 jam 52 menit filmnya mengangkat kisah tentang seorang pekerja kelas menengah bernama Kaluna.

Karakternya digambarkan sebagai anak bungsu yang masih tinggal di rumah orangtua dan bersama kakak-kakaknya yang sudah menikah. Sebagai film keluarga, cerita dalam film ini menampilkan kisah yang hampir sebagian besar banyak dialami oleh masyarakat saat ini.

Sehingga, tidak mengherankan setelah tayang perdana, filmnya masih menjadi perbincangan hingga saat ini. Bahkan, para pemainnya juga menarik perhatian para penonton terutama Risty Tagor yang sudah absen cukup lama dari film layar lebar.

Profil Risty Tagor

Pernah Dikritik karena Penampilan Berubah, Ini 6 Potret Terbaru Risty Tagor Main Film
Potret Terbaru Risty Tagor. (Sumber: Instagram/ristytagor)

Melansir dari beberapa sumber Risty Tagor dikenal sebagai artis Indonesia yang mempunyai nama lengkap Ariestia Ramadhany Tagor Harahap. Sosoknya akrab dikenal dengan nama Risty dan lahir pada 12 April 1989 di Jakarta, Indonesia.

Risty Tagor merupakan anak ketiga dari empat bersaudara pasangan Johan Tagor Harahap dan Tjut Mutia. Dia mempunyai satu kakak laki-laki bernama Andika, satu kakak perempuan bernama Andita Minarska, dan satu adik laki-laki bernama Nurrizkie.

Perempuan berusia 35 tahun itu telah menikah pertama kali pada 2 Oktober 2010 bersama aktor Rifky Balweel. Melalui pernikahannya bersama Rifky, dia dikaruniai satu anak laki-laki bernama Arsen Raffa Balweel.

Namun, pernikahannya bersama Rifky ternyata tidak berlangsung lama dan keduanya memutuskan bercerai pada 2014. Setahun kemudian, Risty menikah kembali dengan aktor Stuart Collin pada 19 April 2015.

Sayangnya, pernikahan tersebut harus kandas pada tahun 2016 setelah beberapa bulan menikah dan keduanya berpisah ketika Risty tengah mengandung anak Stuart. Anaknya dikenal dengan nama Arkana Rafif Bisyari.

Risty kemudian kembali melangsungkan pernikahan bersama seorang pengacara dan dikaruniai seorang anak bernama Cylla. Namun, hubungan pernikahannya tidak bertahan lama karena adanya masalah internal.

Kini, Risty disebut-sebut dekat dengan seorang pria namun tidak diketahui pasti siapa pria tersebut. Namun, sebagai seorang ibu dan artis, Risty juga memiliki usaha lain yaitu sebagai desainer dari usahanya yaitu RistyLand by Risty Tagor.

Perjalanan Karier Risty Tagor

Risty Tagor Perdana Tulis Lagu
Risty Tagor Perdana Tulis Lagu Terinspirasi dari Al-Qur’an (Sumber: Instagram/ristytagor)

Risty Tagor ternyata telah memasuki dunia hiburan sejak usia anak-anak dengan membintangi sejumlah iklan. Dia pernah tampil dalam produk susu balita, produk pewangi ruangan Glade, hingga semprotan pembasmi nyamuk Raid.

Selain jadi bintang iklan, Risty juga pernah menjadi model untuk majalah anak-anak dan majalah perumahan. Sejak itu, ketika beranjak dewasa tepatnya saat duduk di bangku SMU dia mulai mengikuti ajang model.

Kala itu Risty mengikuti ajang model dari sebuah majalah dan berhasil lolos ke babak 100 besar. Melalui ajang tersebut dia mendapatkan tawaran dari seorang pencari bakat untuk membintangi iklan parfum bernama Pucelle.

Sementara itu, kariernya dalam dunia layar kaca dimulai pada tahun 2006 dengan membintangi sebuah sinetron serial bertajuk “Hidayah”. Kemudian, namanya semakin dikenal publik setelah berperan dalam film Pocong 2 sebagai karakter Andin.

Sejak itu, Risty banyak berperan dalam judul sinetron hingga film yang populer di Indonesia. Sayangnya Risty sempat memutuskan vakum sekitar 8 tahun dan kembali ke dunia hiburan pada tahun 2022 dengan membintangi serial Anugerah Terindah.

Adapun dalam dunia perfilman, Risty vakum selama 15 tahun dan kembali berakting dalam film Home Sweet Loan yang tayang September akhir 2024 lalu.

Daftar Sinetron dan Film Risty Tagor

Home Sweet Loan
Yunita Siregar, Derby Romero, Risty Tagor, dan Fita Anggraini. (Dok. Liputan6)

Berikut ini daftar sinetron dan film yang pernah diperankan oleh Risty Tagor dalam karier beraktingnya:

Daftar Sinetron Risty Tagor

  • Anugerah Terindah (2022).
  • Anak-Anak Manusia (2013-2014).
  • TV Movie: Mengetuk Pintu Surga (2013).
  • TV Movie: Perempuan di Pinggir Jalan (2013).
  • Dalam Mihrab Cinta (2012).
  • Safa dan Marwah (2009-2010).
  • Cinta dan Anugerah (2009).
  • Yasmin (2008-2009).
  • Hei Cantik (2008).
  • Doo Bee Doo (2007-2008).
  • Cagur Naik Bajaj (2007).
  • Keluargaku Harapanku (2007).
  • Pengantin Remaja (2006-2007).
  • Maha Kasih (2006).
  • Pangeran Penggoda (2006).
  • Ridho (2006).
  • HIV+ (2006).
  • Hidayah.

Daftar Film Risty Tagor

  • Home Sweet Loan (2024).
  • Perempuan Berkalung Sorban (2009).
  • Best Friend? (2008).
  • Musik Hati (2008).
  • Pocong 2 (2006).

Daftar Film Televisi Risty Tagor

  • Sedangkal Cintaku, Segombal Rayumu (2012).
  • Putri Tonggos (2011).
  • Cinta Lewat Getek (2011).
  • Jodoh di Tangan Sapi (2010).
  • Gantengnya Ustadzku (2010).
  • I.B.L.I.S.
  • Cinta Si Anak Juragan Tanah.
  • Warteg Cinta Buat si Cantik.
  • Bohong Dikit, Boleh Nggak?
  • Cewek Nomor 1.
  • Selamat Pagi Cinta.
  • Hikayah.
  • Positive+ (2006).
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya