Platform Digital Dukung Pertumbuhan Kinerja SILO pada 2022

Siloam International Hospitals telah mengembangkan sistem umpan balik pasien digital yang disebut SOFAS (Siloam Online Feedback Aggregator System), sehingga pasien dapat memberikan umpan balik langsung yang akan diterima secara real-time oleh tim yang terdedikasi.

oleh Pipit Ika Ramadhani diperbarui 11 Mei 2023, 15:00 WIB
Diterbitkan 11 Mei 2023, 15:00 WIB
RS Siloam.
PT Siloam International Hospitals Tbk (SILO) saat ini mengoperasikan 41 rumah sakit yang terdiri dari 15 rumah sakit di kawasan Jabodetabek dan 26 rumah sakit yang tersebar di Pulau Jawa, Sumatra, Kalimantan, Sulawesi, Bali, Nusa Tenggara, dan Ambon.

Liputan6.com, Jakarta - PT Siloam International Hospitals Tbk. (SILO), anak usaha PT Lippo Karawaci Tbk. (LPKR) di sektor pelayanan kesehatan, berhasil mencatat pertumbuhan kinerja yang signifikan pada 2022 yang didukung oleh platform digital.

Siloam International Hospitals telah mengembangkan sistem umpan balik pasien digital yang disebut SOFAS (Siloam Online Feedback Aggregator System), sehingga pasien dapat memberikan umpan balik langsung yang akan diterima secara real-time oleh tim yang terdedikasi.

Dengan menanggapi masukan pasien secara real time, Siloam International Hospitals dapat meningkatkan pengalaman dan meningkatkan layanan lebih baik berdasarkan masukan pasien.

Adapun SOFAS telah berhasil di implementasikan di seluruh jaringan RS Siloam. Pada 2022, Siloam International Hospitals mencatat sekitar 80 persen umpan balik yang masuk dapat diselesaikan dalam waktu kurang dari 24 jam.

Siloam menyediakan berbagai saluran pelayanan kepada pasien, seperti telepon, website, aplikasi, chatbot, live chat, dan whatsapp. Pemesanan pasien melalui saluran ini tercatat meningkat. 

Kunjungan pasien rawat jalan (OPD) dari saluran digital mencapai 425.954 pasien pada tahun 2022, atau meningkat 109 persen YoY. Pertumbuhan pendapatan dari saluran digital pun melonjak 2,3x lipat pada tahun 2022 dibandingkan pada tahun 2021.

Siloam juga berkomitmen melanjutkan investasi platform digital untuk lebih meningkatkan pengalaman pasien.

 

Saluran Digital Siloam

Siloam Hospitals Lippo Cikarang (SHLC) merupakan unit rumah sakit yang bernaung dibawah payung PT Siloam International Hospitals Tbk.
Siloam Hospitals Lippo Cikarang (SHLC) merupakan unit rumah sakit yang bernaung dibawah payung PT Siloam International Hospitals Tbk.

Seiring dengan meningkatnya popularitas saluran digital Siloam International Hospitals, jumlah pasien yang diperoleh secara digital juga meningkat. Saluran digital Siloam International Hospitals, termasuk live chat dan whatsApp, berkontribusi sebesar 21 persen terhadap total Kunjungan Rawat Jalan per Desember 2022.

Di saat yang sama, aplikasi MySiloam juga telah diunduh lebih dari 1,1 juta pengguna dengan rata-rata pengguna aktif bulanan mencapai 110.000 pasien dan rata-rata tingkat engagement lebih dari 77 persen.

Kinerja Siloam International Hospitals ini tentu saja berimbas positif terhadap induk usahanya, yaitu Lippo Karawaci, yang merupakan pemegang saham utama dengan kepemilikan 58,05 persen.

Group CEO Lippo Karawaci John Riady menyampaikan bahwa LPKR melalui Siloam International Hospitals berkomitmen untuk terus mengembangkan industri kesehatan di Indonesia.

"Industri kesehatan merupakan salah satu industri atau sektor yang penting dan perlu dikembangkan di Indonesia. Terlebih lagi, perekonomian diperkirakan semakin bertumbuh dan kebutuhan akan fasilitas kesehatan semakin tinggi. LPKR melalui SILO akan terus melanjutkan ekspansi. Kami memiliki misi untuk memenuhi kebutuhan healthcare di Indonesia, dan tentunya berkomitmen untuk terus bertumbuh," jelasnya dalam keterangan tertulis, Kamis (11/5/2023).

 

Jaringan Rumah Sakit

Seperti diketahui, SILO saat ini mengoperasikan 41 rumah sakit yang terdiri dari 15 rumah sakit di kawasan Jabodetabek dan 26 rumah sakit yang tersebar di Pulau Jawa, Sumatra, Kalimantan, Sulawesi, Bali, Nusa Tenggara, dan Ambon.

SILO juga mengoperasikan 66 Klinik Siloam.

Infografis Kasus Covid-19 Melonjak, Rumah Sakit Terancam Kolaps. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Kasus Covid-19 Melonjak, Rumah Sakit Terancam Kolaps. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya