Lakukan Adegan Seks, Eva Green Terluka

Demi melakukan adegan seks di film '300: Rise of an Empire', aktris Eva Green dikabarkan harus rela menderita luka di bagian tubuhnya.

oleh Feby Ferdian diperbarui 03 Mar 2014, 06:00 WIB
Diterbitkan 03 Mar 2014, 06:00 WIB
Lakukan Adegan Seks, Eva Green Terluka
Demi melakukan adegan seks di film '300: Rise of an Empire', aktris Eva Green dikabarkan harus rela menderita luka di bagian tubuhnya.... Selengkapnya

Liputan6.com, Los Angeles, Amerika Serikat Demi melakukan adegan seks dengan Sullivan Stapleton di film '300: Rise of an Empire', aktris cantik Eva Green dikabarkan harus rela menderita luka di beberapa bagian tubuhnya.

Memerankan seorang pejuang Artemisia bernama Artemisia, wanita berusia 33 tahun ini diceritakan terlibat baku hantan dengan Themistocles (Sullivan Stapleton) hingga akhirnya berakhir dengan adegan seks.

"Salah satu hal tentang adegan seks di 300: Rise of an Empire bukan tentang teknik Kama-Sutra dan sebagainya, melainkan bagaimana membuatnya menyatu dengan jalan cerita." kisah Eva.

Uniknya, demi memperlihatkan situasi yang nyata, mereka pun mencoba memperlihatkan beberapa adegan dengan ekspresi yang sungguhan, Tapi siapa sangka, dari raut perih dan beringas yang disuguhkan Eva, beberapa diantaranya ternyata bersumber dari luka sungguhan.

"Semuanya terjadi di tengah perkelahian, aku mengalami memar-memar di seluruh tubuh. Aku juga sampai menampar Sullivan." Lanjutnya.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya