Liputan6.com, Jakarta Puas dihajar band Netral asal Tanah Air, para penggemar musik akhirnya disuguhi oleh penampilan utama dari band asal Amerika Serikat, Alter Bridge.
Menggebrak dengan lagu Addicted to Pain, band yang digawangi oleh Myles Kennedy (vokal, gitar), Mark Tremonti (gitar), Brian Marshall (bass), dan Scott Phillips ini, sukses membuat penonton yang nyaris memenuhi stadion merasa takjub.
Namun demikian, persis seperti judulnya, tak ada basa-basi yang keluar di konser ini. Hanya setelah menghantam lewat tiga lagu, mereka baru memanggil para fans yang menyaksikan secara antusias.
"Selamat malam, semuanya. Kalian sangat bersemangat," ujar Myles Kennedy saat membuka percakapan kepada para penggemarnya.
Membawakan tembang-tembang andalan lain seperti Broken Wings dan Open your Eyes dari album One Day Remains, keempat pria berperawakan gagah ini sanggup membius penonton yang ada di venue.
Bahkan, mereka juga membawakan tembang-tembang andalan lain seperti Rise Today dan Blackbird dari album kedua mereka, Blackbird. Beberapa nomor dari album ketiga, AB III pun turut dibawakan dengan apik.
Menyinggung album keempat yang bertajuk Fortress, Myles sempat bertanya pada para penonton. "Berapa orang dari kalian yang sudah mendengarkan album Fortress?" tanya Myles Kennedy perihal album yang dirilis pada September 2013 lalu itu. Beberapa penonton pun mengacungkan tangannya secara serempak. Namun banyak juga yang tidak mengangkat tangannya.
Setelah Myles bertanya, tembang-tembang andalan dari album Fortress pun dinyanyikan dengan sangat baik olehnya dengan permainan musik luar biasa yang didengarkan para personel lainnya.
Myles Kennedy turut memamerkan kemampuannya dalam bermain gitar dengan memetik instrumen tersebut sendirian di sebuah sesi khusus. Ia juga sempat tampil dengan menggunakan gitar akustik.
Berbicara tentang Alter Bridge sendiri, band yang lahir di Detroit, Michigan ini memang dikenal dengan deretan permainan gitar yang fantastis serta suara vokal yang brilian. Tak heran, meski baru seumur jagung, band ini langsung menjadi santapan lezat para penikmat musik.
Alter Bridge Menggebrak Jakarta Tanpa Basa-basi
Puas dihajar band Netral asal Tanah Air, para penggemar musik akhirnya disuguhi oleh penampilan utama dari Alter Bridge.
diperbarui 09 Mar 2014, 11:30 WIBDiterbitkan 09 Mar 2014, 11:30 WIB
Puas dihajar band Netral asal Tanah Air, para penggemar musik akhirnya disuguhi oleh penampilan utama dari Alter Bridge.
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Polisi Tembak Warga Sipil, Amnesty International Minta DPR dan Kompolnas Evaluasi Kinerja Polri
Pramono Minta Penyelenggara Pilkada Bersikap Adil dan Netral
Usai Nyoblos, Anies Baswedan Minta Warga Jakarta Lawan Serangan Fajar
Cerita Usaha dan AgenBRILink di Wilayah Transmigrasi Merauke Dorong Kemajuan Ekonomi Lokal
Pramono Ajak Warga Jakarta Gunakan Hak Pilih di Pilkada
Ridwan Kamil Pilih Salat Subuh Berjamaah dan Ziarah ke Makam Sebelum Nyoblos ke Bandung
Investor Abaikan Donald Trump, S&P 500 dan Dow Jones Cetak Rekor Baru
Pramono dan Keluarga Gunakan Hak Pilih di TPS 046 Cipete Selatan, Warga Doakan Menang Satu Putaran
Menteri Ara Minta Target Penyaluran KPR FLPP Naik Jadi 800 Ribu Rumah di 2025
Terlanjur Terima Duit Serangan Fajar Pilkada, Harus Bagaimana? Simak Kata Buya Yahya
Top 3 News: PDIP Tegaskan Tersangka Judi Online Alwin Jabarti Kiemas Bukan Keluarga Megawati
Nonton Gemini Man (2019) di Vidio: Pertarungan Seru Will Smith Melawan Dirinya Sendiri