Nonton Alter Bridge, Kikan Terkesima

Kikan mengaku tak begitu mengenal Alter Bridge. Namun setelah menonton konsernya langsung, eks Cokelat itu sangat puas.

oleh Rully Riantrisnanto diperbarui 10 Mar 2014, 10:00 WIB
Diterbitkan 10 Mar 2014, 10:00 WIB
[FOTO] Alter Bridge Sukses Gebrak Ancol
Meski perdana tampil di Indonesia, aksi band cadas Alter Bridge mampu membuat seisi penonton konser terpuaskan (Liputan6.com/Faisal R Syam)

Liputan6.com, Jakarta Kehadiran Alter Bridge di panggung Mata Elang Internatiol Stadiom (MEIS) Ancol, menarik minat beberapa musisi Tanah Air untuk menontonnya. Salah satunya adalah Kikan yang mendapat undangan dari Liputan6.com.

Mengomentari kehadirannya di konser Alter Bridge, Kikan ternyata punya alasan tersendiri. "Jujur, saya datang ke sini belum begitu paham tentang Alter Bridge. Tapi ada satu yang saya tunggu, itu adalah lagu Blackbird yang pernah dinilai sebagai interlude terbaik. Setelah saya nonton, ternyata memang keren banget," ungkapnya usai konser.

Mengomentari aksi Myles Kennedy dan kawan-kawan, Kikan yang pernah menjadi vokalis band Cokelat ini pun menyatakan, "Alter Bridge memang keren banget, skill musiknya tak usah ditanya. Suara Myles Kennedy membuat saya kagum, benar-benar stabil dari awal hingga akhir. Sound yang dipakai juga bagus."

Walaupun belum terlalu banyak tahu lagu-lagu Alter bridge, akan tetapi Kikan mendapatkan banyak sekali inspirasi dari konsernya untuk bisa digunakan saat tampil kembali sebagai penyanyi solo nanti.

Kikan juga mengaku bahwa beberapa kali ia baru mencari informasi sebuah band setelah menonton konsernya. Ia juga menyatakan betapa pentingnya datang ke acara konser musik sebagai seorang musisi yang hidup dari panggung.

Pada Sabtu (8 Maret 2014) malam, Liputan6.com mengundang tiga band papan atas yakni The Rain, Seurieus band, dan Kikan untuk menonton konser Alter Bridge bersama. Hasilnya, berbagai keseruan pun terjadi di sepanjang konser.

Berbicara tentang Alter Bridge sendiri, band yang lahir di Detroit, Michigan ini memang dikenal dengan deretan permainan gitar Mark Tremonti yang fantastis serta suara Myles Kennedy yang brilian.  Tak heran, meski baru seumur jagung, band ini langsung menjadi santapan lezat para penikmat musik termasuk penggemar Creed.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya