Liputan6.com, Los Angeles, Amerika Serikat Chadwick Boseman, aktor yang tampil di film biografi olahraga bisbol 42, baru saja merampungkan proses syutingnya sebagai salah satu musisi paling berpengaruh di Amerika, James Brown dalam film Get on Up.
Melalui perilisan sebuah trailer, terlihat bahwa Chadwick benar-benar bisa menghayati dan menjiwai aktingnya sebagai mendiang musisi funk yang populer di era 1960an itu.
Kisah dalam film Get on Up berpusat tentang sejarah hidup James Brown yang hidup dari kemiskinan hingga akhirnya bangkit sebagai musisi abad ke-20 yang paling berpengaruh sepanjang sejarah.
Filmnya sendiri mengandung banyak unsur musikal serta beberapa hal dramatis yang pernah menerpa kehidupan James Brown seperti saat ia tampil menghibur para prajurit Amerika di Vietnam. Akan tetapi, semua konflik yang muncul dibawakan secara jenaka dan segar.
Disutradarai oleh Tate Taylor yang terakhir kali sukses berkat The Help, Get on Up turut dimainkan oleh Viola Davis, Octavia Spencer, Nelsan Ellis, Lennie James, Tika Sumpter, Jill Scott, dan Dan Aykroyd.
Rencananya, film ini bakal tayang perdana di Amerika Serikat pada 1 Agustus 2014 mendatang melalui campur tangan Universal Studios.
Mendiang James Brown Dihidupkan Bintang 42 di Get on Up
Melalui sebuah trailer, Chadwick Boseman menghayati aktingnya sebagai mendiang musisi James Brown dalam film Get on Up.
diperbarui 14 Mar 2014, 21:30 WIBDiterbitkan 14 Mar 2014, 21:30 WIB
Melalui sebuah trailer, Chadwick Boseman menghayati aktingnya sebagai mendiang musisi James Brown dalam film Get on Up.
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mengatasi Kerinduan, Ini 7 Cara Move On pada Orang yang Tak Terjangkau
Indonesia Entertainment Group Bakal Gelar G Darts Trophy dan Nobar Premier League di Bandung, Catat Tanggalnya
Memahami Pendekatan Top Down Adalah Kunci Sukses Manajemen Proyek
VIDEO: Gunung Lewotobi Erupsi Dahsyat, 8.400 Warga Terpaksa Mengungsi
Pendapatan Negara hingga Oktober 2024 Capai Rp 2.247,5 Triliun
Maxilla Adalah: Struktur, Fungsi, dan Peran Penting dalam Anatomi Wajah
Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus Lagi, Terdengar Dentuman Keras, Kolom Abu Capai 4 Km
Penyebab Flebitis, Gejala, dan Penanganannya yang Penting Diketahui
Kristen Protestan Adalah: Sejarah, Ajaran, dan Perbedaannya dengan Katolik
Apa Kepanjangan KRL? Berikut Penjelasan tentang Transportasi Andalan Jabodetabek
Kartika Putri Putuskan Bercadar, Pilih Berhenti Muncul di Media Sosial dan TV
Lahan Sitaan BLBI Bakal Dipakai Program 3 Juta Rumah, Ini Tanggapan Pengamat