Kankernya Kambuh, Gitaris Def Leppard Ingin Ikut Tur

Vivian Campbell masih berharap bisa mengikuti tur bersama Def Leppard meskipun penyakit kankernya kambuh lagi.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 22 Mei 2014, 17:10 WIB
Diterbitkan 22 Mei 2014, 17:10 WIB
Kankernya Kambuh, Gitaris Def Leppard Ingin Ikut Tur
Vivian Campbell masih berharap bisa mengikuti tur bersama Def Leppard meskipun penyakit kankernya kambuh lagi.

Liputan6.com, Sheffield Sosok Vivian Campbell yang dikenal sebagai gitaris rock klasik Def Leppard, beberapa waktu lalu sempat dikabarkan menderita kanker getah bening. Kini, ia pun masih harus menjalani perawatan lebih lanjut.

Dilansir dari NME, Rabu (21/5/2014), Campbell yang mengungkapkan hal tersebut kepada 98.7 The Gater, menyatakan bahwa penyakitnya itu dirasakan telah kembali menggerogotinya.

Meskipun ia telah bertemu kembali dengan penyakitnya, namun Campbell masih berharap bisa mengikuti tur bersama rekan-rekannya pada musim panas tahun ini.

"Saya tidak peduli akan hal itu. Maksudnya, ini selalu hilang dengan sedikit sentuhan. Tapi, Anda tahu, itu hanya sebuah proses untuk melewatinya... Ini adalah sesuatu yang saya butuhkan untuk memulai proses."

"Saya perlu meraih sebuah pegangan kepadanya, sehingga saya bebas dan jelas untuk mengikuti tur musim panas ini. Jadi, semuanya baik. Anda tahu maksud saya?" ungkapnya secara santai.

Kepada laman Guardian, Campbell juga menyatakan bahwa penyakitnya itu tidak memiliki dampak besar terhadap proses rekaman album baru Def Leppard. Rencananya, grupnya akan merilis karya baru mereka pada musim semi 2015.



Selama rekaman berlangsung, Vivian Campbell berusaha keras untuk membantu kawan-kawannya menyelesaikan rekaman Def Leppard agar bisa rampung pada November 2014 ini.

Terbentuk sejak 1977, di Sheffield, Inggris, Def Leppard terkenal sebagai salah satu band lawas beraliran hard rock dengan personel Rick Savage (bass), Joe Elliott (vokal), Rick Allen (drum), Phil Collen (gitar), dan Vivian Campbell (gitar).

Di era 1980an hingga awal 1990an, nama mereka sempat bersinar terang. Salah satunya adalah berkat album High 'n' Dry yang dirilis pada 1981. Bringin' On the Heartbreak tercetak sebagai videoklip dari lagu beraliran rock yang tayang di MTV untuk pertama kali pada 1982.(Rul/Mer)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya