Liputan6.com, Tokyo Trio Babymetal yang sedang digandrungi oleh para pecinta musik Jepang saat ini, bakal membuat para penggemarnya bangga. Pasalnya, grup beraliran kawaii metal itu, berencana untuk tampil bersama penyanyi wanita dunia, Lady Gaga.
Dilansir dari JPop Asia, Selasa (17/6/2014), Babymetal akan membuka setiap konser Lady Gaga dalam tur Amerika Serikat yang bertema artRAVE: the ARTPOP ball.
Babymetal sendiri akan mengisi konser Lady Gaga di lima kota yang telah dijadwalkan sejak 30 Juli hingga 6 Agustus 2014, yaitu di Phoenix, Las Vegas, Stateline, Salt Lake City, dan Denver.
Diketahui, penampilan Babymetal bersama Lady Gaga ini diselenggarakan sebelum sang trio manggung di Heavy Montreal 2014 bersama band-band cadas kelas kakap seperti Metallica dan The Offspring.
Ketiga personel Babymetal masih berusia sangat belia. Su-metal yang bernama asli Suzuka Nakamoto lahir pada 20 Desember 1997, Moametal yang bernama asli Moa Kikuchi lahir pada 4 Juli 1999, dan Yuimetal yang memiliki nama Yui Mizuno lahir pada 20 Juni 1999.
Perpaduan J-Pop idol dan heavy metal yang dipadu menjadi kawaii metal, pertama kali dicetuskan oleh Babymetal. Mereka mendapat dukungan yang cukup banyak dari para penggemarnya di seluruh dunia, termasuk Indonesia yang pernah dikunjunginya beberapa waktu lalu.(Rul/Mer)
Babymetal Bakal Buka Tur Lady Gaga di Amerika
Babymetal bakal membuat para penggemarnya bangga. lantaran mereka akan sepanggung dengan penyanyi Hollywood.
diperbarui 18 Jun 2014, 10:45 WIBDiterbitkan 18 Jun 2014, 10:45 WIB
Babymetal akan mengisi konser Lady Gaga di lima kota dalam tur yang telah dijadwalkan.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
IHSG Tersungkur Hampir 2 Persen, Mayoritas Sektor Saham Memerah
ChatGPT Down, OpenAI Konfirmasi Masalah Telah Teratasi
Wamenkeu Thomas Djiwandono Resmi Jadi Anggota Dewan Komisioner OJK Ex-officio
Real Madrid Terpaksa Andalkan Pemain dari Akademi, Ini Alasannya
Joao Felix Pilih Kenakan Nomor Punggung 79 di AC Milan, Ternyata Ini Alasannya
BMKG: Musim Hujan Diprediksi Sampai Akhir Maret 2025
Terungkap, Pelaku Pembunuhan Pegawai Koperasi di Bekasi Juga Bunuh Istri Sendiri
Takabur adalah: Memahami Sifat Tercela dan Cara Mengatasinya
6 Potret Baju Lebaran Ultraman Ini Unik, Jadi Pusat Perhatian di Hari Raya
Memahami Mental Health Adalah Kunci Kesejahteraan Hidup
Mendeley Adalah: Panduan Lengkap Penggunaan dan Manfaatnya untuk Penelitian Akademis
Televisi Punya Peran Penting Mendukung Proses Demokrasi