Liputan6.com, Jakarta Pemain sinetron yang juga penyanyi Sisca Dewi rutin menggelar acara santunan bagi anak yatim saat Ramadhan tiba. Sisca mengaku, ada kepuasan tersendiri saat melihat senyum terurai dari wajah anak-anak tersebut.
Hal itu diutarakan Sisca usai memberi santunan di kediamannya di kawasan Bintaro, Jakarta Selatan, Kamis (25/7/2014). "Acara seperti ini memang agenda rutin. Kan di agama juga diajarkan kalau kita harus berbagi kepada yang membutuhkan. Dan membuat anak-anak tersenyum, juga sebuah ibadah," kata Sisca membuka obrolan.
Kemauan Sisca untuk berbagai kepada sesama muncul ketika ia masih merintis karier di pentas hiburan. Ketika itu, Sisca berucap, kalau ia sukses ia akan rutin membuat acara sosial untuk membantu yang kekurangan. Tuhan mewujudkan doa Sisca.
Demi mengurai senyum anak-anak yatim, Sisca tak hanya memberi santunan semata. Tapi juga hiburan seperti penampilan band dan kehadiran Ozy Syahputra sebagai bintang tamu. Pemain sinetron 'Si Manis Jembatan Ancol' itu sukses menghibur anak-anak yatim.
"Saya memang hadirkan bintang tamu juga. Ya karena ini acara sosial pasti honornya juga beda. Tapi ada juga teman artis yang menolak karena nggak cocok dengan honornya. Nggak apa-apa, itu hak mereka," imbuh Sisca.
Sisca Dewi: Ada Kepuasan Tersendiri Saat Lihat Senyum Anak Yatim
Sejak melangkahkan kaki di dunia entertain, Sisca Dewi berjanji akan membuat rutin acara kegiatan sosial.
diperbarui 25 Jul 2014, 16:00 WIBDiterbitkan 25 Jul 2014, 16:00 WIB
Sejak melangkahkan kaki di dunia entertain, Sisca Dewi berjanji akan membuat rutin acara kegiatan sosial.
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Yang Terjadi saat Rumah Mbah Hamid Pasuruan Dilempari Batu oleh Orang Hasud, Pelaku Auto Taubat
La Nina Berpotensi Muncul di Indonesia, Kenali Tanda dan Dampak Buruknya
Prabowo Subianto Kaget Lihat Reaksi Heboh Peserta Acara GSN Saat Sebut Nama Titiek Soeharto
Studi Terbaru Lubang Hitam, Sumber Energi Gelap Sebabkan Perluasan Alam Semesta
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 5 November 2024
Bila Terpilih Jadi Gubernur Jakarta, Pramono Tegaskan KJP Tetap Akan Berjalan
Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional, Pentingnya Menjaga Keanekragaman Hayati
Pembobol Minimarket Tak Berkutik Saat Diringkus Sedang Mandi di Rumahnya
Buya Yahya Kisahkan Orang Jarang Ibadah tapi Matinya Husnul Khatimah, Ini Peringatannya
Angkringan di Solo Ini Jadi Tempat Favorit Prabowo Menjamu Jokowi hingga Gibran
NASA Pecahkan Rekor Baru Komunikasi Laser Melintasi Alam Semesta
Meraih Ridha Allah SWT Bahkan Jadi Wali Itu Gampang, Bisa dari Hal Sederhana Harian Ini Kata Gus Baha