Liputan6.com, Jakarta Pemain sinetron yang juga penyanyi Sisca Dewi rutin menggelar acara santunan bagi anak yatim saat Ramadhan tiba. Sisca mengaku, ada kepuasan tersendiri saat melihat senyum terurai dari wajah anak-anak tersebut.
Hal itu diutarakan Sisca usai memberi santunan di kediamannya di kawasan Bintaro, Jakarta Selatan, Kamis (25/7/2014). "Acara seperti ini memang agenda rutin. Kan di agama juga diajarkan kalau kita harus berbagi kepada yang membutuhkan. Dan membuat anak-anak tersenyum, juga sebuah ibadah," kata Sisca membuka obrolan.
Kemauan Sisca untuk berbagai kepada sesama muncul ketika ia masih merintis karier di pentas hiburan. Ketika itu, Sisca berucap, kalau ia sukses ia akan rutin membuat acara sosial untuk membantu yang kekurangan. Tuhan mewujudkan doa Sisca.
Demi mengurai senyum anak-anak yatim, Sisca tak hanya memberi santunan semata. Tapi juga hiburan seperti penampilan band dan kehadiran Ozy Syahputra sebagai bintang tamu. Pemain sinetron 'Si Manis Jembatan Ancol' itu sukses menghibur anak-anak yatim.
"Saya memang hadirkan bintang tamu juga. Ya karena ini acara sosial pasti honornya juga beda. Tapi ada juga teman artis yang menolak karena nggak cocok dengan honornya. Nggak apa-apa, itu hak mereka," imbuh Sisca.
Sisca Dewi: Ada Kepuasan Tersendiri Saat Lihat Senyum Anak Yatim
Sejak melangkahkan kaki di dunia entertain, Sisca Dewi berjanji akan membuat rutin acara kegiatan sosial.
Diperbarui 25 Jul 2014, 16:00 WIBDiterbitkan 25 Jul 2014, 16:00 WIB
Sejak melangkahkan kaki di dunia entertain, Sisca Dewi berjanji akan membuat rutin acara kegiatan sosial.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal Sholat dan Imsakiyah DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 11 Maret 2025
Golkar Soal KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil: Kami Hormati Proses Hukum
Kia Gelar Program Servis dan Suku Cadang Jelang Mudik Lebaran 2025
Kapolres Grobogan Temui Pencari Bekicot Korban Salah Tangkap, Ini Janjinya
The Ritz-Carlton Bali Jadi Resor Terbaik di Indonesia dalam DestinAsian Readers’ Choice Awards 2025
Kisah Hulk, Pemain Sepakbola Terkuat yang Tidak Pernah Menyentuh Puncak Eropa
Ketum PSSI Beri Respon Positif Pilihan Patrick Kluivert, Alex Pastoor, dan Denny Landzaat
Lebih Utama Bayar Zakat Fitrah Uang atau Beras? Simak Penjelasan Ustadz Adi Hidayat
Resep Nugget Geprek Sambal Bajak untuk Menu Sahur Praktis
Doa Setelah Membaca Surat Al-Mulk Latin dan Artinya: Rahasia Perlindungan Allah
4 Golongan yang Tak Diampuni Allah di Bulan Ramadhan, Celaka Kata Habib Umar bin Hafidz
Sekolah Rakyat Butuh 60 Ribu Guru, Mendikdasmen Sebut Ada 2 Opsi Perekrutan