Liputan6.com, Jakarta Berdiri di pentas Miss International 2014, para kontestan diharuskan untuk melakoni sesi peragaan dengan bikini. Sesi ini selalu menjadi hal yang paling ditunggu oleh kebanyakan orang. Karena biasanya nilai plus yang didapat akan lebih besar dari peragaan bikini tersebut.
Hal itu juga yang sudah dipersiapkan oleh kontestan asal Indonesia, Elfin Pertiwi. Dara berdarah Palembang ini mengaku sudah memilih swim suit khusus yang akan dipamerkannya. Lantas, manakah yang akan dipakai Elfin, one atau two pieces?
"Pakai one piece atau two pieces ya? Ah, rahasia deh. Lihat saja nanti," ceplos Elfin di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (13/10/2014).
Mengenai kontroversial dan pro-kontra sesi bikini, Elfin punya bantahan. Menurut cewek kelahiran 23 Desember 1995 ini dirinya rela berbikini demi mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.
"Aku sendiri membawa nama Indonesia, bukan atas nama pribadi. Aku presentasikan untuk nama Indonesia. Zaman sekarang semua sudah berkembang, kita bolah saja pakai swim suit yang penting di waktu dan tempat yang benar," ucapnya.
"Kalau di sini nggak mungkin aku pakai. Tapi di sana kan sesuai kebutuhan untuk penilaian," lanjut Elfin.
Kemudian, selain menyiapkan mental, Elfin juga menyiapkan fisiknya. "Aku sendiri mulai siapkan fisik supaya nanti pakainya nyaman. Kalau pakai swim swit kan badannya nggak boleh terlalu kering, nggak boleh terlalu gemuk dan atau terlalu berotot," jelasnya.
Pakai Bikini di Jepang, Elfin Pertiwi Pilih One atau Two Pieces?
Elfin Pertiwi juga bicara mengenai kontroversi bikini di ajang kecantikan internasional.
Diperbarui 13 Okt 2014, 21:45 WIBDiterbitkan 13 Okt 2014, 21:45 WIB
Elfin Pertiwi juga bicara mengenai kontroversi bikini di ajang kecantikan internasional.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
KPK Ungkap Motor Royal Enfield Terdaftar Bukan Atas Nama Ridwan Kamil
Lonjakan Pendaftar PPSU, Cermin Sulitnya Cari Kerja?
KPK Sita Mobil Ridwan Kamil Terkait Kasus Dugaan Korupsi BJB
Wakili Parlemen Asia Pasifik, Ravindra Golkar Hadir di Spring Meeting Bank Dunia dan IMF di AS
DPR: Instruksi Presiden Prabowo Angin Segar untuk Tertibkan Truk ODOL
Pemkot Kediri Klarifikasi Terkait Penulisan Kaesang Sebagai Stafsus Wapres di Situs Resmi, Ini Penjelasannya
Jalur Sepeda untuk Siapa?
Lantik Pengurus Baru, IKA UII Siap Berkontribusi Wujudkan Indonesia Emas 2045
Pemprov Jakarta Tutup Akses JPO dan Halte Transjakarta Rusak di Cakung
Direktur JakTV Tersangka Halangi Penyidikan di Kejagung Kini Jadi Tahanan Kota
Pemprov Jatim Raih WTP 10 Kali Beruntun, Gubernur Khofifah: Bukti Komitmen Wujudkan Good Governance
Komunitas Pesepeda B2W Sambut Baik Wacana Pembenahan Jalur Sepeda di Jakarta