Liputan6.com, Jakarta Kabar seputar retaknya grup band Ungu sudah sampai ke telinga para personelnya masing-masing. Pasha (vokal), Makki (bass), Enda (gitar), Onci (gitar), dan Rowman (drum) pun langsung angkat bicara. Mereka mengatakan kalau informasi soal bubarnya Ungu hanya sekedar rumor.
"Kabar di luar yang mengatakan Ungu retak, pecah, kita memang tidak pernah tahu ke depan Ungu akan seperti apa. Tapi untuk saat ini, kita masih solid," ucap Pasha saat ditemui di markas Ungu di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (4/12/2014).
Pasha memastikan kalau kabar tersebut sama sekali tak mengganggu aktivitas bermusik band yang ngetop lewat lagu Demi Waktu. Sebab, masing-masing personel berusaha untuk mempertahankan band mereka.
"Ungu jangankan bubar, kendor pun kita nggak mau," tambah Pasha.
Kabar retaknya Ungu dipicu oleh kesibukan masing-masing personel dalam mengurus project baru di panggung musik. Belum lagi, soal niatan Pasha yang ingin terjun ke dunia politik dengan mencalonkan diri sebagai Walikota Palu.(Gie/Mer)
Ungu Klarifikasi Mengenai Gosip Bubar
Pasha memastikan kalau kabar bubarnya grup band Ungu sama sekali tak mengganggu aktivitas bermusik mereka.
Diperbarui 04 Des 2014, 18:15 WIBDiterbitkan 04 Des 2014, 18:15 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Advokat Donny di Sidang Hasto Sebut Informasi Transaksional Urus Harun Masiku Datang dari Eks Kader PDIP
Penggugat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka Dugaan Pemalsuan Dokumen, Ini Duduk Perkaranya
Nasib 157 WNI Terancam Eksekusi Mati di Negeri Orang
Harun Al Rasyid Jadi Deputi Pengawasan BP Haji, Eks Penyidik KPK Sebut Komitmen Prabowo Cegah Korupsi
Pengamat: Pelamar PPSU Membludak Karena Kurangnya Lapangan Kerja
Bareskrim Tangguhkan Penahanan Kades Kohod Arsin Cs, Ini Alasannya
Selain Soeharto, Ada Gus Dur hingga Guru Tua Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional 2025
Prabowo Sikapi Bijak Usulan Forum Purnawirawan Prajurit TNI
Kaisar KKSP Minta Pemerintah Berhitung Matang Dampak dari Hasil Negosiasi dengan AS Soal Tarif
Kaisar KKSP Soroti Negosiasi RI dengan AS Soal Tarif, Singgung Tak Sesuai Arah Strategi Transisi Energi
Jaksa Putar Rekaman Saeful Bahas Jaminan dari Hasto untuk Harun Masiku, Kuasa Hukum Duga Itu Pencatutan
Pemprov Jakarta Bakal Perluas Layanan Mikrotrans JakLingko hingga Daerah Penyangga