11 Tahun di Panggung Musik, Geisha Belum Pikirkan Konser Tunggal

Geisha saat ini tengah merampungkan proses penggarapan album `Tribute To Rinto Harahap`.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 22 Mei 2015, 13:50 WIB
Diterbitkan 22 Mei 2015, 13:50 WIB
Geisha

Liputan6.com, Jakarta Tak terasa perjalanan bermusik grup band Geisha sudah mencapai 11 tahun. Kendati demikian, Momo Cs belum memiliki rencana untuk merayakan satu dekade bermusik mereka melalui konser tunggal.

"Belum kalau itu (konser tunggal), kita masih terpecah-pecah konsentrasinya," ucap Momo 'Geisha' saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (22/5/2015).

Geisha Band. Foto: Faisal R. Syam/Liputan6.com

Diakui Momo, Geisha saat ini tengah merampungkan proses penggarapan album Tribute To Rinto Harahap. Ditambah lagi, band yang ngetop lewat Jika Cinta Dia juga sedang mempersiapkan penggarapan album keempat.

"Kalau yang album `Tribute To Rinto Harahap` tinggal bikin videoklip, sekarang juga lagi featuring sama para legend. Mudah-mudahan album keempat bisa jalan tahun ini," papar Momo 'Geisha'.



Saat ini, Geisha sedang bersiap untuk merilis single terbaru berjudul Seandainya Punya Sayap. Lagu tersebut merupakan karya mendiang Rinto Harahap yang sudah diaransemen kembali oleh Momo Cs.

"Insya Allah sebentar lagi lagunya akan dirilis, ditunggu ya. Karena lagu-lagunya Om Rinto Harahap itu bagus-bagus semua," lanjut Momo 'Geisha' antusias.(Gie/Mer)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya