Batman v Superman dan X-Men: Apocalypse Ramaikan Comic-Con 2015

Film superhero Batman v Superman: Dawn of Justice dan X-Men: Apocalypse bakal ramaikan ajang Comic-Con 2015.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 02 Jul 2015, 14:00 WIB
Diterbitkan 02 Jul 2015, 14:00 WIB
Batman V Superman Bakal Hindari Adegan Komedi
Batman dan Superman di Batman V Superman: Dawn of Justice.

Liputan6.com, Los Angeles Informasi seputar film superhero Batman v Superman: Dawn of Justice dan X-Men: Apocalypse memang masih belum seberapa hingga saat ini. Akan tetapi, belakangan diinformasikan bahwa kedua film itu akan ikut serta di Comic-Con San Diego.

Taron Edgerton baru saja menyanggah berpeluang untuk tampil sebagai Cyclops di X-Men: Apocalypse.

Dilansir dari Ace Showbiz, Selasa (1/6/2015), kabar tersebut disebarkan sendiri oleh pihak studio masing-masing, yaitu Warner Bros selaku penggarap Batman v Superman dan 20th Century Fox sebagai pembuat X-Men: Apocalypse.

Zack Snyder bersama aktor Ben Affleck dan Henry Cavill akan maju ke atas panggung Hall H selama panel Warner Bros. Mereka turut ditemani oleh Amy Adams, Jesse Eisenberg, Jeremy Irons, Holly Hunter, dan Gal Gadot dalam rangka memberikan informasi baru.

Zack Snyder, sutradara Batman V Superman: Dawn of Justice.

Sebelum menuju X-Men, aktor Henry Cavill juga akan muncul lagi bersama Armie Hammer untuk mempromosikan The Man from U.N.C.L.E. arahan sutradara Guy Ritchie bersama dua bintang lain, Alicia Vikander dan Elizabeth Debicki.

Selain film superhero tersebut, Warner Bros juga akan mempromosikan Pan yang dibintangi oleh Hugh Jackman, Garrett Hedlund, dan Levi Miller sebagai pemeran Peter Pan, bersama sutradara Joe Wright.

Kita melihat akting Levi Miller sebagai Peter Pan yang berkawan dengan Captain Hook dalam trailer perdana Pan.

Sementara itu, munculnya X-Men: Apocalypse selama panel Fox di ajang Comic-Con, diumumkan secara langsung oleh sang sutradara, Bryan Singer melalui akun Instagram. Film superhero mutan tersebut akan dipamerkan di Hall H pada Sabtu, 11 Juli 2015. (Rul/Feb)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya