Liputan6.com, Jakarta Kesuksesan sinetron Tukang Bubur Naik Haji (TBNH) hingga menembus angka 1.700 episode tak lepas dari peran Andi Arsyil. Selama bertahun-tahun, Andi mampu menarik hati ibu-ibu yang geregetan dengan aktingnya.
Namun, kabarnya Andi Arsyil mulai bosan melakukan rutinitas syuting setiap hari. Aktor 27 tahun itu disebut-sebut sering tak konsen bekerja.
"Bukan jenuh tapi kadang-kadang lelah saja. Istilahnya energinya lagi lowbat," ujar Andi Arsyil di kawasan Cibubur, Jakarta Timur, Selasa (4/8/2015).
"Kalau terlalu capek, ya langsung cari tempat tidur dan istirahat. Karena kita kan butuh konsentrasi tinggi. Mana bisa berakting kalau lagi capek dan nggak konsentrasi," sambung Andi Arsyil.
Bagi Andi, selama ini dirinya tak pernah menjadikan pekerjaan semata-mata untuk meraup uang yang banyak. Bintang film Ketika Cinta Bertasbih ini menganggap pekerjaannya sebagai jalan untuk beribadah dan mencari keberkahan.
"Itulah pentingnya mencari pekerjaan jangan yang prospeknya ke uang saja. Kalau prospek kesenangan, ibadah, bisa dapat hikmah yang diambil. Bisa membawakan keberkahan pada penontonnya dan juga kita tidak jenuh menjalaninya," tutur Andi Arsyil. (Ras/fei)
Andi Arsyil Mulai Bosan Main Sinetron?
Andi Aryil tak mau pekerjaan di dunia sinetron hanya untuk mengeruk sebanyak-banyaknya uang.
Diperbarui 05 Agu 2015, 16:20 WIBDiterbitkan 05 Agu 2015, 16:20 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
79.559 Orang di Kabupetan Tangerang Rentan Terkena HIV/AIDS, dari Kelompok Mana Saja?
Selamatkan Ayah dari Penganiayaan, Pemuda Lempar Batu ke Pamannya hingga Tewas
5 Pilihan Hijab Terbaru untuk Pipi Chubby, Rahasia Wajah Lebih Tirus dan Mempesona
5 Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan di Pulau Kolorai
7 Hari Tanpa Musik di Timor Leste, Berkabung Wafatnya Paus Fransiskus
Tata Cara Sholat Tahajud dan Doanya agar UTBK SNBT 2025 Lancar, Diterima Kampus Impian
Balita Meninggal Terlindas Mobil di Jagakarsa, Polisi Lakukan Penyelidikan
Sinopsis dan Fakta Menarik Until Dawn, Film Horor Adaptasi dari Video Game
Wahana Lucy Kirim Gambar Resolusi Tinggi Asteroid Donaldjohanson
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 26 April 2025
1.000 Lilin Duka untuk Paus Fransiskus di Taman Doa Kristus Raja Maumere
1.967 CPNS Mengundurkan Diri, Ketua DPR: Negara Kehilangan Potensi SDM Berkualitas