Liputan6.com, Los Angeles Sutradara Jon M. Chu yang tengah menggarap film Jem and the Holograms, mengatakan satu hal menarik. Ia berminat untuk menggabungkan Jem yang merupakan properti milik Hasbro bersama franchise film seperti Transformers dan G.I. Joe.
Bahkan seperti dikutip dari Ace Showbiz, Jumat (23/10/2015), ketiganya disebut berada di jagat cerita yang sama. Hasbro sendiri memang memiliki gelagat sedang membangun jagat film sendiri layaknya Marvel dan DC.
Advertisement
Jon M. Chu yang berbicara kepada Cinema Blend pun berbagi mengenai ide membuat jagat sinematik yang lebih besar untuk franchise milik perusahaan mainan terkemuka itu.
Sang sutradara memberi petunjuk bahwa ada konsep tersendiri agar jagat cerita film Jem and the Holograms memiliki keterkaitan dengan Transformers dan G.I. Joe.
"Maksud saya, saya adalah fans berat 'Transformers', Saya benar-benar akan turun tangan untuk itu, tapi saya benar-benar ingin membangun jagat saya dengan 'Jem'- tapi kalian mungkin akan melihat 'Jem', 'G.I. Joe' dan 'Transformers' berbenturan - satu blockbuster epic!" ucap sang sutradara.
Kemungkinan Jem bergabung ke dalam jagat G.I. Joe dan Transformers, diperkuat dengan fakta bahwa dalam serial kartun Jem terdapat robot wanita bernama Synergy yang memiliki kekuatan besar.
Akan tetapi, sutradara Chu berkata bahwa ia ingin film gabungan bertempat dalam skala kecil dan berfokus pada apa yang sedang dikerjakannya kini.
"Tentu saja, kesempatan untuk mengarahkan film yang benar-benar menyenangkan seperti 'Transformers' akan sangat luar biasa, tetapi sekarang saya hanya terfokus pada dunia yang sedang kami ciptakan sekarang," terangnya.
Sebelumnya, Chu sempat menyutradarai G.I. Joe Retaliation pada 2013. Sementara itu, Jem and the Holograms akan tiba di AS pada 23 Oktober 2015. (Rul/Mer)