Katie Holmes Bongkar Kisah Cintanya Setelah Cerai dari Tom Cruise

Katie Holmes kembali membongkar kehidupan asmaranya setelah cerai dari Tom Cruise.

oleh Firli Athiah Nabila diperbarui 21 Jan 2016, 11:20 WIB
Diterbitkan 21 Jan 2016, 11:20 WIB
Katie Holmes
Katie Holmes. (foto: classicalite)

Liputan6.com, Los Angeles - Katie Holmes biasanya dikenal tertutup soal kehidupan pribadinya termasuk kisah cinta. Tetapi kali ini, ia membongkar cerita percintaannya setelah bercerai dari Tom Cruise.

Katie Holmes dan Tom Cruise. (foto: boomsbeat)

Aktris yang belakangan ini dikabarkan dengan Jamie Foxx membicarakan tentang rencana ke depannya saat ditanya soal pendamping hidup. Pasalnya belum lama Katie Holmes dan dan Jamie Foxx diisukan sudah menikah diam-diam.

"Itu sebebarnya bukan sesuatu yang ingin aku jawab, tetapi baiklah, aku tidak punya rencana tentang itu (menikah lagi) dalam waktu lima atau 10 tahun ke depan," ujar Katie Holmes dilansir laman Mirror, Kamis (21/1/2016).

Katie Holmes pun merasa dirinya masih seperti anak muda meski usia sudah 37 tahun. Ia melakukan banyak hal menyenangkan bersama putri kecilnya, Suri Cruise yang kini sudah berusia sembilan tahun.

Suri Cruise yang kini sudah berusia 9 tahun. (foto: celebritykids)

"Aku merasa seperti aku cewek muda, melakukan banyak hal yang membuat hidupku berwarna. Aku tidak merasa seperti seorang wanita karena aku adalah bayi untuk keluargaku," tutur Katie Holmes.

Katie Holmes. (foto: huffingtonpost)

Pemian film The Giver ini juga mengaku tak khawatir dengan masalah yang terus datang dalam hidupnya. Katie Holmes memilih untuk tidak terus mengingat masa lalunya dan fokus membesarkan Suri Cruise.(Fir/Mer)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya