Justin Bieber Belum Hapus Gambar Selena Gomez

Walaupun sudah tidak mempunyai hubungan, Justin Bieber masih menyimpan tato bergambar Selena Gomez.

oleh Deyesta Naedy diperbarui 18 Feb 2016, 05:00 WIB
Diterbitkan 18 Feb 2016, 05:00 WIB
Justin Bieber Masih Menyimpan Tato Bergambar Selena Gomez
Walaupun sudah tidak mempunyai hubungan, Justin Bieber masih menyimpan tato bergambar Selena Gomez.

Liputan6.com, Jakarta Hubungan cinta Justin Bieber dan Selena Gomez memang telah berakhir. Tapi, hal itu masih membekas di diri Justin Bieber. Hal ini terlihat kala Justin Bieber mengungkapkan arti di balik tato-tato yang berada dalam tubuhnya.

Dilansir E! Online pada Rabu, (17/2/2016) hal ini ia terungkap ketika ia melakukan sesi foto bersama majalah GQ. Dalam video yang unggah oleh majalah GQ, Justin Bieber yang tidak menggunakan baju atasan itu menjelaskan arti di balik tato bergambar wajah perempuan berambut panjang. Ketika di tanya, dengan malu-malu ia menjawab, "Ini adalah mantan kekasihku," Ungkap lelaki berusia 21 tahun tersebut.

salah satu tato milik justin bieber // eonline.com

Hal ini pun banyak menimbulkan spekulasi, jika mantan kekasih yang di maksud adalah Selena Gomez. Ia pun mengatakan, jika ia sudah coba menghilangkan gambaran asli tato tersebut, "Aku mencoba menutup mukanya dengan menambahkan beberapa bayangan agar tidak terlihat, tapi tetap saja orang-orang dapat mengetahuinya," ungkapnya.

Bukan hanya tato bergambar wajah Selena Gomez saja, kebanyakan tato yang ia miliki mempunyai arti yang sangat dalam. Termasuk, beberapa tato yang ia dedikasi untuk sang ibu tercinta.

Hubungan Justin Bieber dan Selena Gomez memang selalu menjadi sorotan banyak kalangan. Bagaimana tidak, hubungan yang sudah terjalin hampir dua tahun lamanya ini, memutuskan untuk berpisah pada 2012 silam.

Sejak putus dari mantan kekasihnya, Selena Gomez, Justin Bieber belum siap kembali membangun hubungan serius.

Tak lama setelah putus, keduanya terlihat bersama kembali, dan kemudian berpisah kembali di tahun 2013. Hubungan putus sambung ini akhirnya benar-benar berakhir di pertengahan tahun 2014 lalu.(EST/DES)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya